header marita’s palace

Tips Bijak Bagi Kamu Yang Ingin Gadai BPKB Mobil Cepat Cair

gadai bpkb mobil

Gadai BPKB mobil pada dasarnya merupakan salah satu produk pinjaman yang cukup diminati masyarakat saat ini. Apalagi semakin banyak lembaga pembiayaan yang mengeluarkan produk tersebut, sehingga kian menggoda masyarakat untuk mengambilnya.

Terlebih, sekarang ini prosedur apply-nya juga tidak begitu sulit, bahkan nantinya dana atau uang tersebut juga bisa lebih cepat dicairkan, sesuai dengan kebutuhan.

Teliti Ketika Ingin Gadai BPKB Mobil Agar Tidak Menyesal

Tidak jarang diantaranya masyarakat yang memutuskan untuk ambil jenis pinjaman yang satu ini saat sedang membutuhkan dana darurat, namun pada akhirnya menyesal, karena terkadang begitu banyak jebakannya yang merugikan. Agar kamu tidak sampai menyesal, maka berikut ini diantaranya ada beberapa tips bijak ketika memutuskan untuk gadai kendaraan, yaitu:

1. Pastikan Punya Tujuan yang Jelas

Sering kali kamu menjumpai orang yang ambil pinjaman ini hanya karena gengsi, misalnya ingin beli gadget atau kendaraan baru sama seperti teman yang lainnya. Padahal jenis pinjaman seperti ini kurang cocok digunakan untuk kebutuhan yang sifatnya konsumtif, lebih pas untuk yang produktif agar tidak menyesal.

2. Pinjam Uang Sesuai dengan Kebutuhan

Jangan terjebak dengan godaan bahwa kamu bisa mendapatkan pinjaman dalam jumlah yang besar melalui program atau produk tersebut. Bagaimanapun juga semakin besar jumlah uang yang dipinjam, nantinya akan membuat beban bunga yang harus dibayarkan juga semakin tinggi, sehingga pada akhirnya hanya akan membebani diri sendiri, jangan sampai kamu mengalami hal tersebut.

3. Evaluasi Kondisi Keuangan sebelum Memilih Tenor

Penting untuk tahu bahwa memilih tenor yang tepat harus disesuaikan dengan kemampuan keuangan. Sehingga nantinya kamu juga bisa tahu mengenai berapa besar jumlah uang yang bisa dibayarkan untuk cicilan setiap bulannya.

Jangan sampai 30 persen dari penghasilan, karena inilah yang dapat memicu masalah keuangan kedepannya. Sehingga harus berhati-hati sebelum mengajukan pinjaman ini.

4. Membanding-bandingkan Suku Bunga Lembaga Pembiayaan

Jangan asal pilih lembaga gadai BPKB mobil, melainkan penting bagi kamu untuk setidaknya memperhatikan atau mempertimbangkan mengenai beban bunga yang harus dibayarkan

Pastinya antara satu lembaga keuangan dengan yang lain, akan menawarkan bunga yang berbeda-beda, di mana ada yang besar dan kecil, idealnya memang pilih yang rendah sehingga tidak akan membebani pengembaliannya.

5. Pastikan Sudah Melunasi Utang Sebelumnya

Ketika kamu punya utang atau cicilan maka sudah lunas sebelumnya! Jangan menumpuk utang yang lama dengan yang baru, karena jika semakin besar nilainya maka akan semakin kesulitan untuk melunasi.

Bahkan bisa menjadi jebakan untuk masa depan. Pastikan kamu sudah bebas dari utang sebelumnya terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk apply atau ajukan pinjaman yang baru.

6. Bayar Cicilan Tepat Waktu

Hangan sampai pembayarannya tersebut melebihi tanggal jatuh tempo yang sudah ditentukan. Hal tersebut berpotensi membuat kamu terkena dengan beban biaya denda.

Tips Lancar Bayar Cicilan Gadai Kendaraan

Agar pembayaran cicilan kamu bisa selalu lancar atau tepat waktu, maka lakukan hal ini, yaitu:

1. Terapkan Sistem Autodebet

Dengan cara ini, kamu nggak perlu takut lupa karena secara otomatis di awal bulan nantinya sebagian gaji atau pendapatan kamu langsung dibayarkan untuk cicilan. Helpful banget kan? Pastinya juga menghindari menunggak pembayaran dong.

2. Buat Anggaran Pengeluaran

Kuncinya adalah dengan mengelola keuangan sebijak mungkin, yaitu dengan cara membuat atau menyusun pengeluaran bulanan. Jangan sampai pos cicilan atau utang ini kamu abaikan, kemudian disusul dengan kebutuhan-kebutuhan lain layaknya kebutuhan pokok.

3. Cari Penghasilan Tambahan

Sadar akan utang yang cukup banyak maka jangan diam saja dengan mengandalkan satu penghasilan. Melainkan penting bagi kamu untuk mulai bergerak dalam mencari penghasilan tambahan. Tujuannya tak lain adalah agar kebutuhan bisa tetap tercukupi, serta cicilan bisa segera lunas.

Ingin gadai BPKB mobil cepat cair? Pastikan lembaga yang terpercaya, yaitu dari Moladin Finance Indonesia, layanan pembiayaan yang berbasis digital atau online. Sehingga dapat digunakan untuk mempermudah masyarakat yang ingin apply produk keuangan tersebut, tidak perlu ke mana-mana karena dapat dilakukan hanya dari rumah. Prosesnya sendiri cepat akan dibantu oleh agen Moladin Finance yang ada di kawasan tersebut.***
‹ OlderNewest ✓

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung, pals. Ditunggu komentarnya .... tapi jangan ninggalin link hidup ya.. :)


Salam,


maritaningtyas.com