header marita’s palace

Sinopsis Seni Memahami Kekasih dan Daftar Beberapa Pemainnya

sinopsis seni memahami kekasih

IDN Pictures kembali merilis film drama terbaru yang berjudul Seni Memahami Kekasih. Film yang disutradarai oleh Jeihan Angga ini merupakan adaftasi dari buku “Sebuah Seni untuk Memahami Kekasih” karya penulis Agus Mulyadi.

Film Seni Memahami Kekasih akan tayang di bioskop seluruh Indonesia, mulai 5 September 2024. Nah, kali ini akan coba membahas tentang sinopsis seni memahami kekasih dan daftar beberapa pemainnya.
 

Sinopsis Film Seni Memahami Kekasih

Film drama terbaru dari IDN Pictures ini menceritakan tentang kisah romantis sepasang kekasih antara Agus dan Kalis. Keduanya mempunyai perjalanan cinta yang unik.

Awalnya hubungan mereka baik-baik saja yang penuh dengan kebahagiaan. Namun, seiiring berjalannya waktu keduanya merasakan bosan, perselisihan, hingga kesalahpahaman.
Daftar Pemain Seni Memahami Kekasih

Berikut daftar beberapa pemain Seni Memahami Kekasih:

1. Febby Rastanty

Febriani Rastanty, S.H, yang lebih dikenal dengan nama Febby Rastanty, dilahirkan pada 1 Februari 1996. Sejak tahun 2024, Febby Rastanty telah terlibat dalam dunia akting. Ia juga menjabat sebagai visual dan sub vokalis dalam grup vocal Blink yang bubar pada tahun 2017.

Dalam film Seni Memahami Kekasih, Febby Rastanty berperan sebagai Kalis.

2. Elang El Gibran

Elang El Gibran adalah seorang aktor muda asal Indonesia kelahiran 12 Januari 2000. Ia mulai populer sejak sukses dengan film berjudul Soekarno: Indonesia Merdeka (2013). Kini pria bernama lengkap Elang El Gibran Rosadi ini dipercaya menjadi pemeran utama di sejumlah film, salah satunya adalah film terbaru yang berjudul Seni Memahami Kekasih.

Dalam film Seni Memahami Kekasih, Elang El Gibran berperan sebagai Agus.

3. Devina Aureel

Awalnya Devina Aureel berprofesi sebagai kreator konten, namun kini dikenal sebagai seorang aktris, penyanyi, YouTuber, serta selebgram. Beberapa film telah dibintanginya, salah satunya adalah film terbaru yang berjudul Seni Memahami Kekasih.

Devina Aureel lahir di Malang pada tanggal 25 Agustus 1996 dengan nama lengkap Devina Aureel Eleazer. Ia merupakan anak pertama dari dua bersaudara. Devina sudah aktif sejak kecil dengan mengikuti kompetisi model.

4. Sisca Saras

Bagi fans JKT48 tentunya akan sangat familiar dengan Sisca Saras. Pasalnya, perempuan berusia 23 tahun ini juga menjadi bagian dari member JKT48 Akustik sejak tahun 2017-2021. Selain aktif sebagai member JKT48, Sisca juga pernah mencoba terjun ke dunia seni peran.

Film perdana yang pernah dibintanginya berjudul Sobat Ambyar. Film mendatang yang akan dibintangi oleh Sisca Saras berjudul Sebuh Seni untuk Memahami Kekasih. Saat ini gadis kelahiran Jakarta ini juga aktif di akun Instagram pribadinya @jkt48 dengan followers mencapai 507K sebagai influencer dan selebgram.

5. Yusril Fahriza

Yusril Ihza Fahriza yang akrab dipanggil Yusril merupakan aktor sekaligus komedian yang berasal dari Indonesia.

Yusril Fahriza merupakan komika yang berbasis di Stand Up Indo Yogyakarta. Pria kelahiran Lamongan, Jawa Timur pada 4 Juni 1988 ini pernah menempuh pendidikan di Madrasah Muallimin Muhammadiyah Yogyakarta yang kemudian melanjutkan ke Universitas Muhammadiyah Yogyakata.

Yusril tergabung dalam komunitas Stand Up Indo Yogyakarta. Yang menariknya, ia sekaligus menjadi ketua dalam komunitas tersebut.

Sedikitnya ada 20 film yang telah dibintangi Yusril Fahriza sejak dirinya berkecimpung di dunia akting mulai tahun 2016 hingga sekarang. Film terbaru yang dibintanginya berjudul Seni Memahami Kekasih.

Nah, gimana sohib kongkow, tertarik untuk menikmati Seni Memahami Kekasih bersama sahabat atau pasangan? Tunggu penayangannya di bioskop mulai 2 September 2024 ya!***

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung, pals. Ditunggu komentarnya .... tapi jangan ninggalin link hidup ya.. :)


Salam,


maritaningtyas.com