header marita’s palace

Harga Bitcoin Tertinggi Bikin Gelap Mata, Ini 7 Trik Jitu untuk Pemain Pemula

harga bitcoin tertinggi
Harga Bitcoin tertinggi sejak dirilis di publik pada 2009 pernah mencapai angka satu miliar rupiah. Luar biasa kan? Pantas saja jika sekarang semakin banyak orang tertarik untuk menambangnya.
Membayangkan keuntungan besar yang akan didapatkan memang seringkali membuat gelap mata. Padahal untuk bisa bermain Bitcoin dengan ciamik, ada beberapa hal yang harus disiapkan. Namun sebelum kita mencari tahu bagaimana tips menambang Bitcoin untuk pemula, kenalan dulu yuk sama uang kripto yang satu ini.

Sejarah Bitcoin

Istilah Bitcoin pertama kali dikenalkan di publik sejak November 2008 di dalam sebuah buku berjudul “The Bitcoin Genesis.” Di dalam buku tersebut tercantum nama Satoshi Nakamoto sebagai pendiri Bitcoin.

Satoshi Nakamoto juga merilis makalah dengan judul “Bitcoin: A Peer-to-Peer Electronic Cash System”. Orang-orang makin banyak tertarik, sekaligus bingung dengan cara penggunaan uang kripto ini.

Setelah berbagai macam percobaan, pada 2009 Satoshi pertama kali merilis Bitcoin pada sebuah komunitas internet. Tentunya saat awal dirilis, uang kripto ini belum punya nilai tukar. Baru sistemnya yang mulai dibentuk dalam sebuah Blockchain.

Orang tertarik menggunakan Bitcoin karena bisa melakukan pembayaran secara anonim. Tak hanya itu, Bitcoin juga tidak dikendalikan oleh bank dan pemerintah setempat. Tingkat keamanannya juga disebut-sebut tinggi karena semua data disimpan dalam Blockchain yang sangat terstruktur.

Hal itulah yang membuat orang semakin tertarik menjadi penambang Bitcoin. Apalagi setelah CEO Tesla, Elon Musk, memberikan dukungan kepada uang kripto yang satu ini. Makin banyak orang yang tak ingin ketinggalan momen-momen terbaik ini.

Apalagi kini sudah makin banyak pihak yang telah menerima Bitcoin sebagai alat tukar. Kita sudah bisa membeli beberapa kebutuhan menggunakan bitcoin.
sejarah Bitcoin sejak 2009

Harga Bitcoin Tertinggi dari Tahun ke Tahun

Saat pertama kali muncul, Bitcoin tentu saja masih di harga Rp0. Pada 2009 angkanya bahkan belum mencapai Rp14.000. Namun setelah itu, harga Bitcoin dari tahun ke tahun naik cukup signifikan.

Bahkan berdasarkan data pengamat cryptocurrency, Bitcoin mengalami perkembangan harga cukup pesat dari Maret 2011 hingga Maret 2021. Yaitu 230 %!

Pastinya penasaran ya pengen tahu berapa sih harga Bitcoin dari tahun ke tahun?

Dimulai dari harga $0, Bitcoin mulai menunjukkan pergerakan ke angka beberapa sen pada 2010. Kemudian pada Maret 2011 harganya mulai mencapai $1. Peningkatan signifikan terlihat pada Juni 2011 hingga 3200 %.

Namun tren tersebut tak berlangsung lama, harga Bitcoin kembali turun ke angka $2 pada bulan November 2011. Meski prosesnya melambat, Bitcoin tetap memperlihatkan progress pada tahun 2012 dengan mencapai angka $4.8 sampai dengan $13.20.

Pada kisaran waktu 2013 – 2016, Bitcoin mencapai harga yang sangat fluktuatif. Pernah di angkat $220, lalu turun menjadi $70. Kemudian sempat meroket hingga $1156 dollar dan turun hingga $760.

Akhir 2016 harga Bitcoin makin jatuh ke $315. Namun itu tak mengurangi semangat para penambang. Ketekunan mereka membuahkan hasil.

Bitcoin bisa mencapai angka $20.089 pada Desember 2017. Apakah itu harga Bitcoin tertinggi sepanjang masa? Ternyata tidak, pals.

Pada 2021 di mana perekonomian dunia terlihat lesu karena adanya Covid-19 merangsek, cryptocurrency justru menguat. Pada April 2021 Bitcoin mencapai angka tertingginya pada $64.804 atau setara Rp939.993.000.

Terlihat menggiurkan ya? Sudah nggak sabar untuk menjadi penambang Bitcoin?

7 Cara Main Bitcoin untuk Pemula

Tunggu dulu, pals. Jangan terburu-buru memulai permainan hanya karena tergiur harga Bitcoin tertinggi. Ada beberapa hal yang perlu kamu persiapkan, apa saja ya?
cara main Bitcoin tanpa modal

1. Bekali dengan Ilmu yang Cukup

Banyak pebisnis memang bilang nekat itu perlu. Kata-kata mulai aja dulu itu memang bisa jadi sebuah kunci dalam ‘pertarungan.’

Namun membekali diri dengan ilmu yang cukup, nggak ada salahnya juga kan? Sembari mengumpulkan keberanian dan kenekatan, ada baiknya kamu juga mencari tahu dulu sejarah Bitcoin, cara menggunakannya dan hal-hal penting terkait.

Terjun ke arena penambangan tanpa ilmu bisa membuat gelap mata dan bisa jadi nyungsep beberapa kali. Nggak apa sih kalau mentalmu sudah cukup kuat. Kalau tidak?

Maka hal penting pertama kali yang perlu disiapkan tentu saja ilmu yang cukup dan mental yang sekuat baja.

2. Miliki Alat Tempur yang Memadai

Sudah punya modal yang pertama? Kalau begitu saatnya untuk mengetahui alat tempur seperti apa sih yang cocok untuk menambang Bitcoin.

Dari beberapa referensi yang aku baca, sebagai pemula nggak perlu langsung beli sebuah perangkat komputer high end dengan spek mining. Kamu bisa banget menggunakan laptop yang saat ini sudah dimiliki.

Bahkan untuk prosesornya, spek Celeron pun sudah bisa digunakan untuk menambang Bitcoin, asalkan memiliki GPU atau kartu grafis yang memadai. Ya, laptop atau komputer yang digunakan untuk bermain Bitcoin dianjurkan memiliki spek Motherboard dan kartu grafis yang high end.

Untuk RAM, dikatakan minimal 4GB sudah cukup. Namun para penambang senior menyarankan lebih baik siapkan RAM di atas 8GB. Sementara untuk storage, minimal 320GB. Akan lebih aman, jika SSD tentunya.

Mungkin kalau merakit komputer sendiri bisa ya ngutak-atik spek kek gini. Masalahnya kalau untuk laptop kan biasanya udah sepaket. Motherboard dan kartu grafis yang high end tentu saja hanya ditemukan pada laptop dengan prosesor Core terbaru.

Jadi ya dengan spek minimal di atas, bisa dihitung sendiri kira-kira berapa modal yang harus dimiliki untuk memulai petualangan bersama uang kripto ini.

3. Gabung dengan Komunitas

Sudah punya modal pertama, tapi masih terseok-seok di modal kedua? Jangan bersedih, pals. Kamu bisa memulainya dengan mencari dan bergabung dengan komunitas Bitcoin yang kini makin menjamur.

Pilih komunitas yang klik dan membuatmu nyaman. Dengan berkomunitas, kamu akan bertemu dengan banyak penambang. Biasanya nih sesama penambang suka menawarkan untuk saling menambang bersama.

Tak hanya itu, dengan gabung komunitas, kamu juga bisa meningkatkan wawasan kamu tentang cara-cara bermain Bitcoin yang asyik dan apik.

4. Mencari Marketplace yang Tepat

Nah, setelah bergabung di komunitas Bitcoin, kamu bakalan tahu kalau ternyata untuk bermain dengan uang kripto ini nggak melulu harus menambang. Kamu juga bisa memulainya dengan trading Bitcoin, semacam bermain saham gitu, pals.

Modal untuk memulai trading bitcoin jauh bisa ditekan. Asal kamu sudah punya modal pertama, bisa langsung nih cuzz ke langkah keempat ini, yaitu dengan mencari marketplace yang tepat.

Pastikan untuk memilih marketplace yang terdaftar pada BAPPEBTI agar terjamin legalitasnya. Asal dalam memilih marketplace bisa berbahaya untuk diri sendiri. Selain tingkat kerugian tinggi, bisa-bisa kamu malah jadi korban penipuan. Nggak mau kan?

Salah satu marketplace Bitcoin recommended adalah Rekeningku. Didukung oleh para ahli di bidang cryptocurrency, marketplace yang satu ini telah memulai kinerjanya sejak 2017.

Untuk memulai trading, kamu tinggal membuat akun di Rekeningku. Isikan data diri yang sesuai dan tunggu verifikasi. Jika datamu sudah sesuai, proses verifikasi nggak perlu waktu lama kok.

5. Mulai Beli Bitcoin

Kalau sudah punya akun di Rekeningku, segera deh beli Bitcoin sesuai kemampuan. Yup, inilah enaknya bermain Bitcoin di marketplace. Kamu nggak harus langsung beli satu keping Bitcoin.

Tinggal cari saja penjual yang melayani pembelian Bitcoin dalam bentuk desimal. Hal ini cukup membantu buat pemula yang ingin bermain Bitcoin. Beli sesuai kemampuan dan resiko yang siap ditanggung.

6. Pantau Pergerakan Harga dengan Cermat

Seperti yang sudah kusampaikan di bagian sebelumnya bahwa harga Bitcoin dari tahun ke tahun cukup fluktuatif. Maka PR besar buat para pemain Bitcoin adalah mengamati pergerakan harga.

Jangan sampai salah langkah. Kamu harus tahu kapan waktu yang tepat untuk menjual dan membeli Bitcoin agar bisa meraup keuntungan. Hal yang sama juga berlaku bagi para penambang, jangan sampai melepaskan Bitcoin yang sudah ditambang dengan sekuat tenaga pada harga minimal. Bisa nangis darah nanti.

Beruntung buat kamu yang sudah punya akun di Rekeningku, karena di sana bisa banget memantau harga BTC – IDR secara realtime.

7. Jauh-jauh dari FOMO

Meskipun sebagai penambang ataupun trader harus sigap memantau harga, bukan berarti kamu harus selalu mantengin laptop dan handphone ya. Kamu juga harus tetap punya kesibukan di dunia nyata dan jauh-jauh dari FOMO (Fear of Missing Out).

FOMO hanya bikin kamu jadi gelagepan dan gelap mata, yang ujung-ujungnya jadi panic buying. Kuncinya adalah jangan ikut-ikutan.

That’s why di awal sudah disinggung pentingnya punya ilmu yang cukup dan berkomunitas, agar kamu nggak mudah terseret arus. Kamu harus tetap punya prinsip dan bekal pengetahuan biar bisa main cantik dan tentunya tetap untung.

Jadi sudah siap memanen harga Bitcoin tertinggi? Selamat dan semangat berinvestasi ya, pals. See you on the top!***

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung, pals. Ditunggu komentarnya .... tapi jangan ninggalin link hidup ya.. :)


Salam,


maritaningtyas.com