Adanya sebuah sistem keamanan menjadi syarat mutlak yang harus dipenuhi oleh setiap gedung guna memastikan keselamatan dari para penghuninya.
Beragam bahaya selalu mengancam di setiap tempat, apalagi pada gedung dengan konstruksi yang besar, sehingga untuk melakukan fungsi pengawasan diperlukan upaya lebih.
Sistem yang menjalankan fungsi keamanan diharuskan untuk memenuhi berbagai standar guna menghasilkan pengamanan optimal dan efektif.
Sebuah sistem pengamanan yang baik terdiri atas berbagai perangkat seperti kamera, penyimpanan dan monitor.
Software yang mumpuni juga diperlukan untuk melakukan pengelolaan atas beragam peralatan keamanan dengan praktis dan efektif, sehingga sistem yang ada menjadi efisien.
Dampak Negatif Sistem Pengamanan Tanpa Monitoring Terintegrasi
Sebuah sistem keamanan hadir untuk menjawab solusi pengawasan gedung yang sangat kompleks, sehingga membutuhkan sumber daya besar untuk melakukannya secara optimal.Apabila sebuah sistem pengamanan tidak terintegrasi dengan baik, maka akan terjadi pengiriman informasi yang lama, serta pengambilan tindakan yang tidak sigap.
Sebagai contoh apabila terjadi sebuah pencurian pada gedung tanpa sistem pengamanan yang terintegrasi, maka akan menjadi sulit untuk melacak lokasi yang tepat dari kejadian tersebut.
Pengambilan keputusan menjadi lebih lama karena perlu waktu untuk mengolah informasi dari perangkat yang menangkap aktivitas kejahatan tersebut. Hal ini tentunya sangat berbahaya karena pelaku sangat mungkin untuk melarikan diri tanpa jejak yang jelas.
Bagian Penting Sistem Keamanan Gedung yang Kompleks
Suatu sistem pengamanan gedung sangat kompleks karena terdiri atas gabungan beberapa sistem yang diintegrasikan. Berikut adalah beberapa sistem yang tergabung dalam suatu kompleksitas sistem pengamanan gedung.1. Sistem Kontrol Akses
Pertama ada sistem kontrol akses yang memungkinkan pengelola bangunan untuk melakukan kontrol menyeluruh atas bangunan. Sistem ini mampu mencatat informasi siapa saja yang melakukan akses terhadap bangunan tersebut.Terdapat begitu banyak pilihan dari sistem kontrol akses sangat beragam dengan sistem verifikasi yang berbeda untuk memudahkan proses sistem monitoring.
2. Sistem Pusat Data
Selanjutnya ada pusat data atau data center. Pusat data dalam sistem pengamanan gedung menyimpan segala informasi keamanan, mulai dari siapa saja yang keluar-masuk gedung.Hingga informasi digital dan elektronik yang berjalan di gedung tersebut. Semua informasi tentang keamanan disimpan pada memori fisik di dalam pusat data, yang hanya bisa diakses secara eksklusif oleh beberapa orang yang memiliki kewenangan.
3. Sistem Manajemen Visitor
Sistem ini digunakan untuk melakukan pengelolaan atas pengunjung dari gedung, guna menghindari kemungkinan kriminalitas atau hal buruk lain, yang mungkin saja terjadi karena begitu padatnya orang yang lalu-lalang dalam gedung tersebut.Saat ini, sistem manajemen pengunjung telah berkembang jauh hingga memanfaatkan pengenalan wajah dan koneksi internet untuk melakukan sistem monitoring yang terbaik.
4. CCTV
Sistem ini akan merekam dan mengirimkan informasi berupa tayangan gambar ke ruang pengamanan. Sistem keamanan ini adalah yang paling lazim digunakan di seluruh dunia, karena merupakan salah satu yang paling efektif untuk menjaga keamanan gedung.Sistem ini mampu menangkap gambar dengan menindaklanjuti sebuah kejadian tidak diinginkan yang bisa terjadi kapan saja.
Berbagai sistem yang menunjang kompleksitas sistem pengamanan disediakan oleh HikCentral Enterprise dari Hikvision yang memungkinkan untuk melakukan pengawasan dalam rangka pengamanan dengan peralatan yang terintegrasi, sehingga manajemen pengamanan bisa dilakukan dengan efektif.
HikCentral Enterprise, Penyedia Software Sistem Keamanan Gedung
Sebagai perangkat yang mendukung sistem keamanan gedung, HikCentral Enterprise dari Hikvision memiliki keunggulan, sebagai berikut.1. Bisa Digunakan untuk Semua Industri
Perangkat lunak platform HikCentral Enterprise dibuat sebagai jawaban untuk kebutuhan empat industri vertikal umum, terkait sistem keamanan. Industri ini seperti kawasan industri, bangunan komersial, pendidikan, serta retail.Bahkan, software ini tidak hanya menjalankan fungsinya sebagai pengaman. Peran lainnya dari platform ini yaitu meningkatkan efisiensi sistem-sistem.
2. Penggunaan Internet of Things pada Sistemnya
Kompetensi inti dari platform ini adalah video. Selain itu, perangkat lunak ini dilengkapi paduan teknologi IoT, analisis data besar, artificial intelligence, pengenalan wajah dan lainnya.Melalui software yang dibekali teknologi canggih ini, maka pemenuhan kebutuhan manajemen perusahaan difasilitasi aplikasi terpadu dan cerdas.
3. Jenis Software Menggunakan Platform Terbuka
Software dari Hikvision ini termasuk platform terbuka yang bisa terintegrasi bersama sistem ketiga dengan mudah. Karena sistem keamanan termasuk salah satu hal krusial yang perlu perhatian ekstra, dalam sebuah gedung.Sebaiknya, pemasangan CCTV dikombinasikan bersama sistem keamanan yang dapat terintegrasi dengan varian elemen keamanan untuk pengamanan gedung. Contoh pengintegrasian ini seperti rekaman CCTV bersama sistem akses pintu agar lalu lintas penghuni gedung bisa diawasi.
4. Dilengkapi Artificial Intelligence
HikCentral Enterprise yang diperuntukkan bagi bangunan komersial, fitur keamanannya dilengkapi artificial intelligence, yang tidak hanya berperan dalam sisi pengamanan. Tetapi, fitur keamanannya bisa menjadi solusi komprehensif yang end-to-end sejak masuk gedung system entry and exit pada HikCentral Enterprise komersial.Ketika HikCentral Enterprise ini ditambahkan kamera ANPR dan parking guidance, maka manajemen kendaraan lebih mudah dan efisiensi waktu meningkat.
Solusi human access management juga disediakan perangkat ini, seperti akses bagi tenant, visitor management. Human access management ini juga mencakup akses maupun kehadiran karyawan melalui berbagai autentifikasi.
Perangkat sistem monitoring yang diperuntukkan bagi komersial ini dilengkapi fungsi pemetaan interaktif yang bisa saja menghasilkan manajemen intuitif. Manajemen ini berasal dari sumber daya input serta output alarm, pencarian alarm historis, daerah panas serta kamera.
Platform ini memakai sistem operasi CentOS, sistem operasi bagi control client yaitu Microsoft Windows 7 dan Microsoft Windows 10. Adapun, versi browser yang digunakan yaitu Chrome 35 dan Internet Explorer 10/11. Karena itulah, percayakan sistem keamanan kantor kalian pada Hikvision.***
Sumber:
- http://safeandsecure.id/Sistemkeamanan.html
- http://news.unair.ac.id/2021/07/08/sistem-monitoring-keamanan-rumah-menggunakan-sistem-android/
Post a Comment
Salam,
maritaningtyas.com