header marita’s palace

Kantor Akuntan Publik Semarang Siap Tuntaskan Laporan Keuanganmu!

kantor akuntan publik semarang
Kantor akuntan publik Semarang banyak dicari baik oleh perorangan yang memiliki usaha, ataupun perusahaan-perusahaan yang membutuhkan audit keuangan. Meski sudah memiliki divisi keuangan tersendiri, tidak semuanya bisa membuat laporan keuangan yang kredibel. Itulah kenapa jasa akuntan publik tetap dibutuhkan hingga saat ini.

Pengertian Akuntan Publik

Sebelum aku geber rekomendasi kantor akuntan publik Semarang, cari tahu dulu yuk apa sih yang disebut dengan akuntan publik. Adakah yang sudah paham sebelumnya?
Akuntan publik adalah sebuah profesi yang menyediakan jasa secara profesional untuk bekerja sebagai akuntan swasta secara independen. Seorang akuntan publik harus mendapat izin dari negara yang disahkan langsung oleh Menteri Keuangan.
Adapun tugas yang biasa dilakukan oleh seorang akuntan publik yaitu melakukan analisis laporan keuangan, audit pajak, audit laporan keuangan, dan lain-lain. Akuntan publik yang terpercaya harus menjadi anggota IAPI (Institut Akuntan Publik Indonesia). IAPI adalah satu-satunya asosiasi profesi akuntan publik yang diakui oleh pemerintah.
pengertian akuntan publik
So, hati-hati ya saat menggunakan jasa akuntan publik, pastikan dulu perizinan dan cek apakah terdaftar di IAPI. Jangan sampai salah pilih, nanti yang ribet kita sendiri kan?

Buat teman-teman kongkow yang lulusan jurusan akuntansi dan tertarik untuk bekerja di kantor akuntan publik, aku bisikin nih rata-rata gaji akuntan publik. Biasanya untuk yang baru lulus alias fresh graduate, bisa mendapatkan gaji sekitar Rp4 juta - Rp8 juta. Sementara senior accountant bisa mendapat gaji berkisar Rp8 juta - Rp12 juta. Gimana tertarik?

Tentu saja untuk kantor akuntan publik Semarang mungkin berbeda. Bisa jadi harganya mengikuti UMR setiap kota ya. Aku juga kurang tahu pasti. Mungkin ada yang bekerja sebagai akuntan publik di Semarang, boleh lo bisikin range gajinya.

Bidang Jasa Akuntan Publik

Secara garis besar ada dua bidang jasa yang bisa dikerjakan oleh akuntan publik, yaitu:
bidang jasa akuntan publik

1. Jasa Atestasi

Jasa Atestasi adalah jasa yang meliputi audit umum, contohnya mengecek laporan keuangan, pemeriksaan atas pelaporan informasi keuangan proforma, pemeriksaan atas laporan keuangan prospektif, review atas laporan keuangan, dan jasa audit atestasi lainnya.

2. Jasa Non-Atestasi

Jasa Non-Atestasi meliputi jasa yang berhubungan dengan akuntansi, manajemen, keuangan, kompilasi, konsultasi, dan perpajakan.

Langkah Mendapat Perizinan Akuntan Publik

Ada yang tertarik untuk membuat kantor akuntan publik sendiri? Aku akan informasikan caranya di sini. Fyi, izin akuntan publik disahkan oleh Menteri Keuangan. Izin itu hanya berlaku selama 5 tahun. Setelah 5 tahun harus diperbarui untuk perpanjangan. Kek SIM ya, pals?
perizinan Kantor Akuntan Publik
Nah, untuk bisa mendapatkan izin, seorang akuntan harus mengajukan permohonan terlebih dahulu. Berikut ini persyaratan yang telah diatur dalam pasal 46:
  • Akuntan harus memiliki Sertifikat Tanda Lulus USAP (Ujian Sertifikasi Akuntan Publik) yang sah. Sertifikat tersebut harus diterbitkan oleh IAPI untuk menyelenggarakan pendidikan profesi akuntan publik.
  • Jika tanggal kelulusan USAP telah lewat dua tahun, maka akuntan harus menyerahkan bukti telah menjalani Pendidikan Profesional Berkelanjutan (PPL) paling sedikit 60 Satuan Kredit PPL (SKP) dalam dua tahun terakhir.
  • Memiliki pengalaman praktik di bidang audit umum laporan keuangan kurang lebih 1000 jam dalam kurun waktu 5 tahun terakhir. Atau setidaknya sudah pernah memimpin atau melakukan supervisi perikatan audit umum selama 500 jam. Hal tersebut harus disahkan oleh Pemimpim KAP.
  • Tinggal di wilayah Republik Indonesia, dibuktikan dengan KTP atau bukti lainnya.
  • Mempunyai Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
  • Tidak pernah dikenakan sanksi pencabutan izin akuntan publik.
  • Tidak pernah dipidana yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana kejahatan dan diancam dengan pidana penjara 5 tahun atau lebih.
  • Menjadi anggota IAPI.
  • Tidak sedang dalam pengampunan.
  • Membuat Surat Permohonan, melengkapi formulir Permohonan Izin Akuntan Publik, membuat surat pernyataan tidak merangkap jabatan.
Lumayan banyak ya syarat untuk menjadi akuntan publik? Semoga yang sedang proses ke sana, dilancarkan segala urusannya.

Daftar Kantor Akuntan Publik Semarang Terpercaya

Sekarang saatnya aku akan membagikan rekomendasi kantor akuntan publik Semarang yang insya Allah terpercaya. Sudah nggak sabar ya?
Kantor Akuntan Publik di Semarang

1. Kantor Akuntan Publik Bayudi Yohanna Suzy Arie (BYSA)

Kantor Akuntan Publik “BAYUDI, YOHANA, SUZY, ARIE” didirikan di Jakarta pada tanggal 7 Februari 1978 berdasarkan Surat Izin #SI-00305/PK/413/1978 dari Direktorat Jenderal Pengendalian Keuangan Negara. Izinnya telah diperbarui beberapa kali. Udah lama sekali ya KAP satu ini, pastinya udah terpercaya dan profesional banget. Nah sejak 2015, KAP BYSA membuka kantor cabang di Semarang dengan izin terakhir adalah #188/KM.1/2015.

KAP BYSA dipimpin oleh Bapak Drs. Bayudi Watu, CPA, didampingi oleh 3 mitra yaitu Dra. Yohana Fransisca DH, CPA, CA (berdomisili di kantor pusat Jakarta), Dr. Suzy Noviyanti, MM, CPA, CA (berdomisili di kantor cabang Semarang, ex officio Pemimpin Cabang Semarang), dan Arie Sandy Rachim, SE, SH, MM, MSi, CPA, CA, BKP.

Kantor cabang di Semarang memiliki 12 karyawan. Semuanya memiliki gelar sarjana dan master, kecuali untuk karyawan di bagian administrasi. Adapun jasa yang dilayani oleh KAP BYSA adalah laporan audit keuangan, laporan pajak, konsultasi akunting, pembuatan sistem akuntansi, dll.

Berikut ini alamt dan nomor yang bisa dihubungi:
  • Alamat: Jl. Mangga V No.6, Lamper Kidul, Kec. Semarang Sel., Kota Semarang, Jawa Tengah 50249
  • Jam Operasional: 08.00 - 16.30
  • Telepon: (024) 8455327
  • Website: http://bysa.co.id/

2. KAP KUMALAHADI, KUNCARA, SUGENG PAMUDJI & REKAN (KKSP)

Kantor Akuntan Publik yang sering disingkat dengan KKSP ini siap membantu segala urusan keuangan teman-teman kongkow. Dikomandoi oleh Kumalahadi, Kuncara, Sugeng Pamudji dan rekan-rekan lainnya, bisa dihubungi di:
  • Alamat: Perum Pondok Bukit Agung Jl, Bukit Agung Blk. AA No.1, Sumurboto, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50269
  • Jam Operasional: 08.00 - 17.00, hari Sabtu-Minggu dan hari besar tutup.
  • Telepon: (024) 7499850
  • Website: http://kksppartners.com/

3. Kantor Akuntan Publik Sarastanto & Rekan

Kantor Akuntan Publik Sarastanto dan Rekan (KAP S&R) adalah sebuah usaha bersama yang berbentuk persekutuan perdata. Didirikan oleh 2 (dua) orang Akuntan Publik. Pendirian KAP S&R sesuai dengan Akta No. 27 oleh Notaris Arlini Damayanti, SH, notaris di Kota Semarang tertanggal 22 Juni 2017.

Visi misi KAP S&R adalah menjadi KAP yang andal dan profesional. Oleh karena itu mereka hanya merekrut staf yang kompeten, memiliki integritas tinggi dan dapat diandalkan untuk beragam urusan. Untuk menguatkan visi misinya, KAP ini memiliki logo dengan warna biru, hitam dan putih.

Pemilihan warna ini bukan tanpa alasan. Biru dipilih sebagai lambang profesionalisme, kepercayaan diri, dan kepandaian. Sementara hitam sebagai wujud dari keadilan, tidak membeda-bedakan klien, kuat dan kritis. Adapun putih dipilih sebagai bentuk kedamaian.

KAP ini menerima layanan akuntansi dan keuangan sektor publik, pemeriksaan umum, investigasi, bantuan akuntansi, penyusunan sistem informasi akuntansi, perpajakan, penyusunan anggaran, jasa manajemen, dsb.

Ingin bekerja sama dengan KAP ini? Cuzz saja ke sini:
  • Alamat: Jl. Bukit Gentong No No.4, Ngesrep, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50261
  • Jam Operasional: Senin - Jumat, 09.00 - 17.00
  • Telepon: (024) 7463371
  • Faximili: (024) 76400578
  • HP/Whatsapp: 085640049792
  • Email: kapsarastantodanrekan@gmail.com
  • Website: www.kapsarastantodanrekan.com
  • Izin Usaha: KEP - 951/KM.1/2017, tanggal 19 September 2017

4. Kantor Akuntan Publik Jonas Subarka

Drs. Supriyanto Tax, Audit and Advisory didirikan pada tahun 1992 oleh Drs. Supriyanto. Layanan yang disediakan yaitu di bidang perpajakan, audit, dan konsultasi. Staf kami termasuk profesional di bidang akuntansi dan perpajakan. Dengan pengalaman Drs. Supriyanto yang telah menjadi akuntan publik selama puluhan tahun, tentu kita tak akan ragu mempercayakan audit keuangan kepadanya.

Untuk bekerja sama dengan beliau, teman kongkow bisa menghubungi:
  • Alamat: Jl. Puri Anjasmoro EE3, Tawangmas, Kec. Semarang Bar., Kota Semarang, Jawa Tengah 50144
  • Jam Operasional: Senin - Jumat, 08.00 - 16.00
  • Telepon: (024) 7614070
  • Website: https://dstac.co.id/

5. KAP Hananta Budianto & Rekan

Setelah sukses dengan kantor utama di Jakarta dan kantor cabang pertama di Surabaya, KAP Hananta Budianto & rekan membuka kantor cabang di Semarang. Layanan yang disediakan oleh KAP ini meliputi audit dan jaminan, keuangan perusahaan, manajemen risiko bisnis, perpajakan, bantuan akuntansi, konsultasi manajemen dan pelatihan.

Ingin bekerjasama dengan KAP Hananta? Langsung saja hubungi:
  • Alamat: Jl. Sisingamangaraja No.20-22, Kaliwiru, Kec. Candisari, Kota Semarang, Jawa Tengah 50253
  • Jam Operasional: Senin-Jumat, 8.00–16.00
  • Website: https://www.hananta.com/uhy/

6. Kantor Akuntan Publik Tribowo Yulianti

KAP Tri Bowo Yulianti merupakan kelanjutan usaha dari KAP Tri Purwanto, di Tangerang Selatan (Izin Usaha No.244/KM.1/2014) dan KAP Yulianti SE BAP., di Semarang (Izin Usaha No.KEP.324/KM.17/1999). Dengan pengalamannya di bidang audit, accountingg, tax, system dan training, teman-teman kongkow nggak perlu ragu lagi untuk mempercayakan masalah keuangan personal dan bisnis kepada mereka.

Untuk mendapat informasi lengkap, bisa hubungi:
  • Alamat: Jl. MT. Haryono No.548, Karangkidul, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah 50613
  • Jam Operasional: Senin-jumat, 08.00-16.00
  • Website: http://www.kaptby.co.id/beranda/

7. KAP Heliantono & Rekan

Mencari kantor akuntan publik semarang di wilayah Tegalsari? KAP Heliantono akan membantu kebutuhan teman-teman kongkow. Untuk informasi lebih lengkap, bisa langsung hubungi:
  • Alamat: Jl. Tegalsari Barat V No.24, Tegalsari, Kec. Candisari, Kota Semarang, Jawa Tengah 50251
  • Jam Operasional: 07.30 - 16.00
  • Telepon: (024) 8505830

8. KAP Teguh Heru&Rekan Cab. Semarang (Kantor II)

KAP Teguh Heru Irianto berdiri sejak 1994, hingga pada 2021 KAP ini berubah menjadi Teguh Heru & rekan. Lalu pada 2017, KAP Teguh Heru & Rekan cabang Semarang dipimpin oleh Dr. Y. Sunyoto, CPA. Perkembangan ini tak lain untuk memberikan layanan audit, pajak dan konsultasi akuntasi yang semakin baik kepada warga Semarang dan sekitarnya.

Untuk informasi biaya dan lain-lain bisa hubungi
  • Alamat: Jl. Soekarno Hatta No.176c, Palebon, Kec. Pedurungan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50246
  • Telepon: 0856-4042-2765
  • Website: https://www.teguhheru-smg.com/

9. KAP Wahyu Setyaningsih

Sebelum mendirikan KAP sendiri, Wahyu Setyaningsih sudah memiliki pengalaman sebagai Senior Auditor di KAP Sugeng Pamudji atau yang kini dikenal sebagai KAP KKSP selama 13 tahun. Lallu pernah juga berpartner di beberapa KAP lainnya hingga akhirnya memutuskan untuk membangun KAP Wahyu Setyaningsih.

KAP Wahyu Setyaningsih didukung oleh Supervisor dan Auditor-auditor profesional dengan latar pendidikan dari UI, UNDIP, UNS, Politeknik Negeri Semarang dan Universitas swasta lainnya. KAP Wahyu Setyaningsih siap membantu segala kebutuhan keuangan perusahaan dan personal secara akuntabel. Untuk bekerjasama, hubungi:
  • Alamat: 4D9, Jl. Raya Dinar Indah, Meteseh, Kec. Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah 50271
  • Telepon: 0813-8126-6243
  • Website: https://www.wahyusetyaningsih.com/
Demikianlah data kantor akuntan publik Semarang yang bisa aku rekomendasikan. Kalau ada yang punya info tambahan, boleh lo aku dibisiki. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa pada info-info kece lainnya!

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung, pals. Ditunggu komentarnya .... tapi jangan ninggalin link hidup ya.. :)


Salam,


maritaningtyas.com