Pastinya teman-teman kongkow penasaran ya kek gimana sih LG OLED TV with Self-Lit Pixels yang bisa bikin aku ngidam? Hmm, aku yakin sih setelah kalian baca artikel ini sampai selesai, pasti manggut-manggut dan setuju kenapa aku mupeng sama Smart TV terbaik di Indonesia ini.
Sejak 2016, tepatnya setelah ibu meninggal, TV di rumah tak lagi menyala. Maklum TV jadul yang sudah dipermak berkali-kali. Merk luar tertulis Mitsubishi, padahal hardwarenya sudah diganti merk lain.
Dulu di rumah yang senang berlama-lama nonton TV memang hanya ibu. Biasanya ibu akan meminta disetelkan program ngaji atau aneka dakwah dari para ustaz. Sesekali nonton sinetron kalau lagi nggak bosan.
Saat ibu meninggal, aku dan suami memutuskan untuk mempensiunkan TV tersebut. Selain karena memang sudah nggak bisa nyala, kami merasa tak membutuhkan hiburan lewat televisi. Hingga akhir tahun lalu, kami merasa membutuhkan TV baru.
Pandemi telah membuat keadaan menjadi berbeda. Si kakak mulai bosan terus-terusan di rumah, sementara ada waktu-waktu tertentu di mana aku nggak bisa fokus menemani anak-anak main. HP dan laptop menjadi incaran mereka.
Tentu nggak bisa dong anak-anak terus-terusan menggunakan HP dan laptopku karena aku juga harus mengerjakan banyak hal dengan dua perangkat tersebut. Belum lagi kebiasaan mereka kalau nonton pakai HP atau laptop selalu sambil tiduran, nggak baiklah buat kesehatan mata mereka.
Akhirnya setelah diskusi panjang lebar dengan suami, kami memutuskan untuk membeli sebuah Smart TV. Pilihan pun jatuh pada LG Smart TV tipe 32LM630BPTB.
Pengalaman Memiliki LG Smart TV
Kurang lebih 8 bulanan bersama TV pintar dari LG ini, hidup kami lebih semarak. Anak-anak bisa dikondisikan menonton tayangan dari jarak jauh. Kalau ada yang tanya apa aku nggak takut anakku jadi kecanduan TV?Tentu ada ketakutan tersendiri. Namun selama aku mendampingi dan mengetahui apa yang mereka tonton, dan mereka nggak full time menatap layar, aku rasa masih oke. Bahkan kadang TV buat mereka hanya sekadar radio. Hanya butuh suaranya saja, wkwk.
Sebenarnya waktu kami berencana beli Smart TV, kami juga belum tahu mau beli merk apa. Pokoknya cuzz bergegas ke sebuah toko elektronik yang direkomendasikan teman suami. Sampai sana kami dibikin takjub dengan beragam model dan merk TV yang kece-kece.
Setelah melihat-lihat dan membandingkan kualitas gambar serta suara, kami merasa LG 32LM630BPTB adalah pilihan terbaik saat itu. Gimana nggak, dengan harga relatif terjangkau di kelasnya, TV pintar ini sudah memiliki fitur-fitur unggul sebagai berikut:
Kalau dulu setiap staycation yang diincar anak-anak adalah biar bisa nonton TV. Begitu punya Smart TV LG, mereka butuh alasan baru saat kami tanya kenapa harus menginap di hotel.
Gara-gara LG, aku jadi kepincut dengan produk-produk LG lainnya, selain AC Bew Hercules, aku juga mengincar mesin cuci LG satu pintu. Namun semua produk itu tiba-tiba lenyap saat aku melihat informasi mengenai TV OLED LG.
Cuzz deh kita kepoin fitur-fitur yang ada di dalam TV kece ini:
Berikut ini fitur-fitur yang bikin ngegame lewat TV dengan teknologi terbaru ini makin asoy:
Nantinya saat LG OLED TV with Self-Lit Pixels ini sudah di rumah, semoga semakin menghangatkan kebersamaan keluarga. Bukan malah menjauhkan yang dekat ya, pals. Selamat bersantai dengan keluarga, happy family time everyday!
Setelah melihat-lihat dan membandingkan kualitas gambar serta suara, kami merasa LG 32LM630BPTB adalah pilihan terbaik saat itu. Gimana nggak, dengan harga relatif terjangkau di kelasnya, TV pintar ini sudah memiliki fitur-fitur unggul sebagai berikut:
- Dynamic Color Enhancer, mampu menyesuaikan warna untuk menghasilkan gambar lebih kaya dan alami.
- Prosesor Quad Core, prosesor canggih yang mampu menghasilkan gambar lebih hidup,
- Active HDR untuk detail luar biasa,
- Virtual Surround Plus untuk suara yang mampu memenuhi ruangan, hingga level volume rendah saja sudah cukup pas didengar,
- Dolby Audio™ memberikan pengalaman nonton dengan suara bernuansa bioskop,
- LG ThinQ AI, membuat TV ini tahu tontonan apa saja yang sering kami nikmati dan memberikan rekomendasi saat sesi nonton selanjutnya. Fitur ini juga memungkinkan kami memberikan perintah suara pada TV,
- webOS, sebuah fitur yang memungkinkan kami menikmati berbagai layanan penyedia konten video dengan mudah. Disusun sangat user friendly, bahkan anak-anak pun mudah mengoperasikan, saat ingin mengganti dari channel TV ke YouTube channel favorit,
- Pilih, Hubungkan dan Nikmati, kita bisa menghubungkan TV dengan USB Drive, hard drive eksternal ataupun menampilkan tayangan dari HP/ laptop ke TV. Kami jadi bisa menkmati tayangan favorit di layar lebih besar dalam resolusi lebih tinggi,
- Desain Simpel Nan Canggih, ramping dan enteng sehingga mudah dipindah-pindah posisi saat bosan dengan tata ruang yang lama.
Kalau dulu setiap staycation yang diincar anak-anak adalah biar bisa nonton TV. Begitu punya Smart TV LG, mereka butuh alasan baru saat kami tanya kenapa harus menginap di hotel.
Gara-gara LG, aku jadi kepincut dengan produk-produk LG lainnya, selain AC Bew Hercules, aku juga mengincar mesin cuci LG satu pintu. Namun semua produk itu tiba-tiba lenyap saat aku melihat informasi mengenai TV OLED LG.
Kesengsem dengan LG OLED TV with Self-Lit Pixels
Aku belum pernah melihat produk terbaru dari LG ini secara langsung sih. Nggak sengaja gara-gara mau cari referensi buat artikel, aku terdampar pada sebuah paparan produk tentang LG OLED TV with Self-Lit Pixels yang membuatku terperangah selama beberapa detik.
Teknologi self-lit pixels membuat TV OLED LG menjadi ultra-tipis dengan kualitas gambar sempurna. Sebaliknya, TV LED dan Mini LED menggunakan backlight yang dikombinasikan dengan banyak lapisan tampilan lainnya. Hal yang memengaruhi ketebalan layar dan kualitas gambar.Penjelasan yang kucomot dari website official LG di atas benar-benar membuatku mabuk kepayang. Smart TV LG yang ada di rumah dengan tipe LED IPS panel saja sudah sangat kece menurutku. Kita tetap bisa melihat gambar dengan baik meski nontonnya dari posisi samping. Apalagi OLED TV, duh nggak bisa bayangin deh.
Backlight juga menciptakan efek halo dan membuat TV tidak dapat menampilkan warna hitam sempurna. Tidak peduli berapa banyak backlight yang digunakan atau sekecil apa pun, LED tetap kalah bersaing dengan OLED. Self-lit pixels dapat menampilkan bintang terkecil di langit tergelap dengan kepresisian dan kejernihan absolut.
TV OLED LG bukan hanya menampilkan warna hitam sempurna, tetapi juga warna orisinal. Intertek, sebuah badan pengujian global berlokasi di Inggris telah menyatakan layar OLED LG memiliki kemurnian warna 100%. Ini berarti warna di layar sangat cocok dengan gambar aslinya. TV LED sudah pasti tidak dapat menandingi standar reproduksi warna ini.
Kenapa Harus Membeli LG OLED TV?
Aku jadi semakin penasaran dengan keunggulan LG OLED TV with Self-Lit Pixels. Ada keunggulan apa lagi sih di dalamnya. Ternyata rasa penasaran itu membahayakan. Aku malah jadi makin kesengsem nih. Yuk, sini kubisikin apa saja yang bikin aku tambah jatuh cinta sama TV pintar premium yang satu ini.1. Light The Story Up
Buat kalian penikmat film, LG Smart OLED TV jelas akan memanjakan mata. Gambar tajam menjadi salah satu keunggulan utama dari TV ini. Para sutradara ternama telah menetapkan TV produksi LG ini sebagai TV dengan standar gambar berkualitas. Bahkan TV OLED dari LG telah mendapat penghargaan dari para ahli film di ajang penghargaan 72nd Annual Technology & Engineering Emmy® Awards.Cuzz deh kita kepoin fitur-fitur yang ada di dalam TV kece ini:
- High Dynamic Range (HDR) 10 Pro - LG mengembangkan teknologi HDR tersendiri, agar warna dan kecerahan bisa mencapai titik yang diinginkan. HDR 10 Pro besutan LG mampu menampilkan lebih banyak detail dalam adegan terang dan gelap, serta meningkatkan warna untuk membuat semua yang kita tonton terlihat lebih realistis. Fitur ini juga meningkatkan konten HDR biasa, sehingga semua film dan acara favorit akan lebih dinamis dan hidup.
- FILMMAKER MODE™ - fitur ini mampu mematikan penghalusan gerakan, penajaman gambar dan pengaturan pemrosesan lainnya, tetapi tetap mempertahankan aspect ratio asli, warna dan frame rate. Proses ini secara akurat menampilkan gambar sesuai yang sutradara maksudkan, sehingga kita bisa menikmati film sesuai yang kita harapkan.
- Auto Calibration - Fitur ini mampu menyesuaikan deviasi tampilan pada setiap TV. Proses kalibrasi dilakukan pada tingkat perangkat lunak dan perangkat keras, sehingga penyesuaian bisa dilakukan dengan lebih canggih. Kalibrasi ini berfungsi untuk mengatur perbedaan warna dan kecerahan, memaksimalkan potensi tampilan sehingga dapat menghasilkan gambar lebih akurat.
- Dolby Vision IQ & Dolby Atmos - TV OLED LG dilengkapi teknologi terbaru dari Dolby, yaitu Dolby Vision IQ dan Atmos. Dolby Vision IQ menggunakan metadata dan sensor cahaya bawaan TV untuk mengoptimalkan kualitas gambar berdasarkan genre konten dan lingkungan sekitar. Sementara Dolby Atmos berfungsi untuk menghadirkan suara multi-dimensi yang imersif. Kolaborasi kedua fitur ini menghasilkan pengalaman luar biasa saat menikmati film.
- Streaming Netflix - Sebagai salah satu pecinta streaming, harus kuakui Netflix adalah aplikasi nonton film terbaik. Selain pilihan filmnya yang beragam, kualitas gambar Netflix terbaik di kelasnya. Sudah merasakan asyiknya menonton film-film Netflix lewat Smart TV LG dengan panel IPS selama beberapa bulan, aku membayangkan pasti akan tambah nyaman menikmati film dengan TV OLED LG. Hmm, bakal beneran berasa kek di bioskop pastinya.
2. Light The Play Up
Selain gambar yang tajam, respon cepat adalah keunggulan berikutnya dari LG OLED TV. Tidak sekadar Smart TV yang bisa memuaskan hobi nonton kita, buat teman-teman kongkow yang senang main game, nggak bakal menolak pesonanya.Berikut ini fitur-fitur yang bikin ngegame lewat TV dengan teknologi terbaru ini makin asoy:
- Say Goodbye to Lagging - TV ini memiliki input lag yang sangat rendah. 1ms response time, luar biasa kan? Nggak bakal ada lagi acara ngehang dalam waktu lama. Peluang menjadi pemenang di setiap game yang kita mainkan terbuka lebar.
- HDMI 2.1 - Frame rate sering kali berubah saat kita sedang main game. Kalau TV yang kita miliki nggak mampu menyesuaikan perubahan ini, gambar yang tampil akan pecah. Namun dengan TV OLED LG, hal itu bisa teratasi. TV ini mendukung VRR dan ALLM, dan telah disertifikasi sebagai HDMI 2.1, sehingga mengurangi gerakan kabur dan berbayang ke tingkat yang hampir nggak terlihat dengan transisi gerakan cepat dan gameplay mulus mencapai 4K 120fps dan pada resolusi tertinggi. Hmm, mantul sih ini!
- NVidia G-Sync - Sering dengar istilah ini? Biasanya aku mendengarnya saat membaca produk laptop. Dan LG nggak main-main dalam menghadirkan produk TV kelas premium. LG bekerja sama dengan NVIDIA sehingga TV OLED LG menjadi satu-satunya G-SYNC compatible TV. Smart TV terbaik ini menggunakan ketepatan dan kontrol individual dari self-lit pixels untuk memanfaatkan kompatibilitas G-SYNC. Hal ini membuat response time cepat dan permainan semakin lancar, meskipun pada resolusi tinggi.
- AMD FreeSync™ Premium - LG nggak hanya bermitra dengan NVidia, ia pun bekerjasama dengan AMD untuk menghadirkan FreeSync™ Premium di TV OLED LG. Fitur ini menghasilkan lebih sedikit flicker (kedipan layar) dan latensi rendah, sehingga game tampil dalam performa terbaik dengan gameplay yang jernih dan lancar.
- HGiG - LG memang benar-benar mengupayakan yang terbaik untuk menghasilkan TV OLED paling mumpuni di dunia. LG bergabung bersama sejumlah pengembang dan perusahaan teknologi terbesar di bidang game untuk memastikan penggunanya mendapat pengalaman terbaik dalam bermain game HDR. HGiG yang dikombinasikan dengan kualitas gambar dari self-lit pixels, menghasilkan grafis paling sesuai dengan spesifikasi dan tingkat performa TV.
- Game Optimizer - Fitur ini menyediakan pengaturan yang dioptimalkan untuk berbagai genre game, di antaranya FPS, RPG, dan RTS. Kita bisa mengakses segalanya di satu tempat untuk kontrol gambar dan suara. Fitur ini juga memungkinkan kita untuk bisa beralih teknologi VRR, NVIDIA G-SYNC dan AMD FreeSync™. Kontrol tambahan ini memastikan semua game yang dimainkan menjadi lebih jernih dan mulus dengan sedikit lag, stutter dan tearing. Asal jangan bikin lupa kerja aja ya, pals, hihi.
- Game Apps - OLED LG menghadirkan pengalaman bermain game terbaru. Dilengkapi dengan fitur Google Stadia, yaitu layanan cloud gaming real-time yang memungkinkan kita langsung memainkan berbagai game menarik di TV hanya dengan kontroler. Tanpa perlu perangkat keras game tambahan. Selain itu, TV ini juga dapat mengakses Twitch, platform live streaming game paling populer di dunia. Platform ini semakin nyaman dinikmati karena kehadiran fitur Wi-Fi 6 yang menawarkan keandalan lebih tinggi untuk game cloud dengan latensi lebih pendek dan kecepatan lebih tinggi.
3. Light The Game Up
TV ini juga didedikasikan untuk para pecinta tayangan bola. Menghasilkan gerakan yang halus sehingga nonton bola terasa lapangannya ada di depan mata. Apa yang membuat tayangan bola jadi sedemikian ciamiknya?- Layar Besar - TV OLED LG hadir dalam layar berukuran besar. Ukuran layar tersedia mulai dari 48, 77 dan 83 inci. Duh, punya yang 32 inci aja udah nikmat banget, apalagi kalau sebesar ini. Keknya aku bakalang lupa ngeblog deh, wkwk.
- OLED Motion Pro - Fitur self-lit pixels yang ada pada LG OLED TV mampu memancarkan cahaya sendiri pada masing-masing unitnya, sehingga TV ini dapat menayangkan siaran olahraga yang bergerak cepat dengan keburaman lebih sedikit dibandingkan TV LED. OLED TV juga terhindar dari adanya backlight.
- Sports Alert - Jika kita menggunakan layanan ini, kita akan mendapat notifikasi hasil pertandingan, jadwal dan kapan pertandingan akan dimulai. Fitur ini memudahkan kita untuk memantau tim favorit.
- Bluetooth Surround Ready - Fitur ini siap memberikan pengalaman sinematik tiga dimensi. Kita hanya perlu menyambungkan dua speaker Bluetooth yang sama ke TV OLED LG. Posisikan keduanya sebagai speaker belakang dan tunggu hingga terkoneksi dengan audio TV. Wah, bakalan berasa lagi ada di stadion, pals!
4. Light The Space Up
Performa besar bukan berarti harus dihadirkan dalam desain yang besar pula kan? Itulah keunggulan lainnya dari TV OLED LG. Desainnya ramping, bahkan sekilas bakal terlihat seperti langsung nempel di dinding semacam lukisan. Yuk, kita lihat lebih dekat fitur-fiturnya!- Desain Inovatif - TV OLED dari LG menggunakan self-lit pixels, bukan backlight. Hal ini menghasilkan desain lebih inovatif yang ultra-tipis, hampir tidak memiliki bezel dan bahkan dapat menekuk dan menggulung. Alhasil gambar TV ini bisa dilihat dari segala macam posisi; atas, bawah, miring, tetap menghasilkan gambar yang sama. Super sekali!
- Gallery Design - Ini bukan TV biasa, ini adalah sebuah karya seni yang bisa menambah kualitas interior rumah. Mudah dipasang dengan wall bracket, kabel-kabelnya pun bisa ditata dengan manis tanpa harus terlihat mata.
- Gallery Stand - Jika tidak ingin meletakkannya di dinding, kita bisa menghadirkan fitur Gallery Stand sehingga bisa menempatkan Gallery Design TV di tempat mana saja yang kita inginkan. Dijamin rumah kita seketika akan nampak seperti galeri seni kelas dunia. Penyangga ini sudah dilengkapi braket pendamping sehingga kita bisa mengatur ketinggian hingga tiga tingkat dan menjaga agar kabel tidak terlihat agar lebih rapi.
- Gallery Mode - Fitur ini bisa dijalankan saat kita nggak lagi nonton TV. Dalam sekejap mampu mengubah rumah kita menjadi galeri yang memamerkan karya seni indah setiap menitnya. Untuk menjalankan fitur ini, kita hanya perlu menggunakan perintah suara yang sederhana. Kita bisa mengatur gambar dari library LG atau bahkan foto milik sendiri.
- G1 Sound Bar - Untuk tipe LG OLED G1, tersedia fitur tambahan bernama LG Soundbar G1. Desainnya minimalis tetapi bertenaga. Kombinasi antara suara imersif dan desain ramping akan menghadirkan pengalaman nonton yang istimewa, meski hanya di rumah saja.
- Oke Shop Lifestyle Ahmad Dahlan - Jl. Ahmad Dahlan 7 Semarang, ( 024 ) 8319398
- ASD Semarang - Ruko Gajah Mada No 99C
- LG Service Center Semarang - Jl. Majapahit No. 297, (024) 6719888
- Atlanta - Jln. M.T. Haryono No 403-405, 081 129 8959/ (024) 354-2334
- Modern Electronics - Jl. Gajah Mada No. 54 - 56, (024) 3588216
Di masa pandemi, TV sepertinya menjadi benda yang nggak bisa dihindari. Saat nggak bisa ke mana-mana, dan segala aktivitas sudah dilakukan seharian, nonton bareng keluarga bisa jadi momen seru untuk melupakan kejenuhan.
Teknologinya mantab, harganya pasti mantab juga nih :P~
ReplyDeleteWkkwk, beliiin dong.. tapi jangan taruh ruang TV, taruh kamar kita aja :D :D
Delete