header marita’s palace

Taklukkan Bisnis F&B Dengan Ghost Kitchen

bisnis f&B dengan ghost kitchen
Beberapa tahun terakhir bisnis F&B menjadi industri yang paling banyak digeluti apalagi saat ini sudah ada sistem layanan pesan antar. Sistem tersebut akan menjadi lebih baik jika menggunakan layanan ghost kitchen sebagai solusi dapur hingga proses pesanan sampai ke konsumen. Keberadaan layanan ini membantu para pelaku bisnis mulai dari UMKM, waralaba dan pegiat bisnis bidang F&B raih kesuksesan.

Apa Saja yang Bisnis F&B Bisa Dapatkan Dari Ghost Kitchen?

Mau tahu lebih lanjut apa saja fasilitas yang bisa didapat kalau kita menggunakan layanan ghost kitchen? Yuk, kita intip bareng-bareng!

1. Dapur siap huni berkualitas

Bagi bisnis F&B yang fokus dengan konsep dine in atau delivery order sebaiknya menggunakan layanan ghost kitchen ini. Sebagai bentuk ekspansi bisnis yang minim resiko ia bisa dijadikan salah satu solusi yang tepat dan cepat. Kita tak perlu lagi repot mengurus dan mempersiapkan dapur dan berbagai keperluan lainnya cukup menggunakan layanan dapur siap huni ini.

Layanan yang juga dikenal dengan cloud kitchen menyediakan dapur siap huni dengan beberapa peralatan standar untuk bisnis F&B dengan kualitas terbaik. Dan menariknya lagi, layanan tersebut juga didukung dengan tim yang siap membantu untuk kebutuhan dapur hingga tim pengiriman ke pihak mitra.

2. Mendukung operasional lebih efektif

Untuk layanan yang lebih cepat dan memuaskan setiap konsumen, ghost kitchen dilengkapi dengan infrastruktur lengkap dan memadai sehingga kinerja setiap tim dapur menjadi lebih efektif. Beberapa perlengkapan dapur yang termasuk dalam layanan ini antara lain air grill, exhaust hood, soket listrik, pipa gas air dan gas, floorings, tiles, sistem proteksi kebakaran otomatis dan wastafel.
fasilitas cloud kitchen

3. Analisis performa tiap bulan

Menggunakan layanan ini teman-teman kongkow tidak hanya menerima dapur siap huni dan fasilitasnya saja, namun juga memperoleh dukungan lain agar bisnis bisa berkembang dengan analisis performa yang dilakukan setiap bulannya. Seperti bisnis pada umumnya, performa dan perkembangan bisnis ini perlu dilakukan untuk mengetahui apakah mengalami peningkatan atau justru penurunan.

Adanya analisis performa ini membuat pengelolaan pertimbangan menjadi lebih sederhana. Selain itu, prosentase bisnis bisa diketahui lebih cepat dan efisien oleh tim. Dengan demikian kita tidak perlu repot menghitung sendiri secara manual setiap bulannya.

4. Didukung dengan berbagai fasilitas

Demi mendukung kelancaran aktivitas penjualan, ghost kitchen ini juga dilengkapi dengan beberapa fasilitas seperti CCTV, security, pest control, order processing dan tata letak peralatan dapur yang dilakukan secara berkala. Keberadaan berbagai fasilitas ini diberikan demi menunjang efisiensi kinerja setiap bisnis agar lebih produktif dan terjamin keamanannya.

Jika masih belum yakin dengan layanan yang diberikan, teman-teman kongkow bisa memanfaatkan satu fasilitas lagi, yaitu konsultasi. Layanan ini akan diberikan kepada yang membutuhkan solusi di bidang F&B dan akan langsung dilayani oleh tim ahli yang membimbing perkembangan bisnis, pals.

5. Investasi minim

Menyewa dapur siap huni ini merupakan bentuk investasi minim resiko namun dengan keuntungan yang cukup tinggi. Mengapa demikian? Bisnis food delivery menjadi industri populer yang paling diminati di era digital seperti ini. Cukup memesan lewat aplikasi dan pesanan akan sampai dalam beberapa menit saja. Hal ini tentunya menjadi solusi cerdas apalagi bagi mereka yang super sibuk.

Tertarik untuk mengikuti perkembangan bisnis F&B dengan ghost kitchen? Teman-teman kongkow bisa menyewanya di everplate.co.id yang menjadi salah satu pasar penyedia food delivery terbesar di Indonesia. Dapur siap huni ditempatkan di lokasi strategis di Jakarta sehingga bisa menjangkau seluruh kawasan dan kalangan.

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung, pals. Ditunggu komentarnya .... tapi jangan ninggalin link hidup ya.. :)


Salam,


maritaningtyas.com