Jodoh bukan soal sempurnaAda yang tahu itu penggalan lirik dari lagu apa? Aku rada kudet sih, baru tahu lagu itu beberapa bulan terakhir. Itu juga malah tahunya dari instagramnya Ivan Seventeen. Ternyata lagu tersebut sudah dirilis sejak Februari 2020.
Namun yang mampu tangguh 'tuk bertahan
Dan berjuang
Pertama kali mendengar lagunya, aku langsung klik dengan liriknya yang dalem banget. Lalu muncul sebuah rencana jahat di kepala, eh nggak jahat ding, hihi. Lagu ini kudu jadi soundtrack #13thAnniversary yang jatuh pada….. eng ing eng, hari ini. Langsung deh hunting lagu itu di Smule buat bikin covernya.
Huhu, ternyata susah cari yang pas. Kalau pakai nada asli dari Govinda, di aku jatuhnya terlalu rendah, Tapi nembak nada tinggi, suaraku jadi kek keselek biji salak. Hingga akhirnya beberapa hari lalu, ketemu juga lagu ini di Smule dengan female key. Dan voilaaa… ini persembahanku untuk kekasih hati tercinta. Semoga suka, zheyeenk.
Eh, teman-teman kongkow juga boleh lo ikut nonton. Jangan lupa klik like, subscribe and share yaa.. hihi.
13 Tahun Halal Bersamamu
Hal hebat kurasakanSama seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap kali 16 Maret tiba, aku hanya bisa menghela nafas panjang. Bersyukur bertubi-tubi. Aku masih tak percaya kami bisa melewati badai di awal pernikahan, dan masih bersama hingga detik ini.
Kini dicintai seseorang
Yang 'ku pun mencintai
Itu sempurna
Satu dunia tahu aku bahagiaBuat yang baru mengenal aku dan suami 4 - 5 tahun terakhir mungkin melihat kami begitu kompak, mesra, atau malah aneh, wkwk. Sesungguhnya perjalanan menuju titik ini tidak instan. Nggak hanya ketawa, senyum dan manis saja.
Banyak pasang mata saksinya
Sebagaimana pernikahan pada umumnya, kami punya konflik. Bahkan pernah berada di titik yang hampir karam. Namun aku bersyukur memiliki dia sebagai suami, seperti yang pernah kutulis di postingan jika bukan denganmu apa jadinya aku, dialah hal hebat di hidupku.
Postingan pagi ini memang kupersembahkan khusus buat dia yang sudah mengambil tanggungjawab atasku dan hidupku dari tangan bapakku. Dengan segala ketidaksempurnaan yang dimilikinya, ia berusaha sekuat tenaga menjadi suami sekaligus ayah terbaik. Terima kasih, suamiiik.
Eits, tapi jangan diskip. Teman-teman kongkow juga harus ikutan baca sampai akhir. Karena bakal ada giveaway kecil-kecilan. Ikutan yaaa…
Sejujurnya aku pun bingung harus menguntai kata apa lagi untuk dia. Sepertinya sudah sering dan berulangkali kusampaikan semua kepadanya. Namun semoga saja postingan ini bisa menjadi pemicu buat teman-teman yang masih kesusahan menuliskan kebaikan suaminya, bisa ketrigger untuk menulis hal yang sama.
Jika cinta memang membutuhkan alasan, maka inilah 13 hal yang membuatku jatuh cinta kepadanya setiap hari.
1. Caranya Memahamiku
Aku sering dibuat terkagum-kagum dengan caranya memahamiku. Kek bisa baca pikiranku aja. Baru mbatin pengen sesuatu, tiba-tiba pulang dari kantor sudah dibawain. Atau ada aja hal-hal yang kupikir dia nggak ngerti, ternyata dia sepaham itu. Ya, nggak bisa dipungkiri 13 tahun bersama, ada banyak hal yang tentunya sudah menjadi kebiasaan dan dihafal oleh pasangan.2. Kesabaran
Kalau soal sabar sih, angkat topi buat doi. Dari sejak pacaran sampai nikah, juarak lah. La iya siapa yang bisa kuat menghadapi segala keanehan dan keantikan yang kupunya, kalau bukan dia. Kalau sedang iseng, aku suka tanya padanya, “Kok betah sih sama aku?”Dia cuma nyengir sambil jawab, “Aku tuh menyelamatkan semua pria di dunia ini. Kasihan mereka nggak bakal sanggup menghadapi kamu.”
Lalu kami pun ngakak bersama-sama. Btw, sejak doi punya hipertensi, sebenarnya jadi suka marah-marah sih. Entah karena hipertensi, entah marah-marahku nular ke dia. Duh. Jangan marah-marah, mas bro.. ntar cepat tua lo, wkwk.
3. The Numero Uno Dad
I’m proud of him. Dia dibesarkan tanpa ada sosok ayah. Pastinya bukan hal yang mudah baginya membangun figur menjadi ayah yang baik, tapi alhamdulillah dia berhasil. Dia berhasil menjadi cinta pertamanya kakak Ifa dan menjadi pahlawan super buat dik Affan, buatku ini hebat dan lebih dari cukup.4. Kesederhanaan
Nggak neko-neko, nggak pernah minta macem-macem. Makan disodori tempe goreng setiap hari pun nggak nolak. Malah kalau nggak ada tempe, dia bakal nyariin. Pulang kerja, rumah berantakan pun dia woles aja. Maka aku hanya bisa mengucap, fabiayyi ‘alaa irrobikuma tukadzibaan.5. Kedewasaan
Dengan inner child yang kumiliki, juga jiwa kanak-kanakku yang meletup saat bersamanya. Dia mampu menjadi sosok kakak sekaligus bapak buatku. Selalu ada untuk mengayomi dan memberikan pelukan terhangat.6. Menjadi Diri Sendiri saat Bersamaku
Ya, dia memang dewasa. Harus dewasa dong, wong sudah bapak-bapak berkepala 4 kok, wkwk. Namun yang aku suka darinya, udah nggak ada jaim-jaim di antara kami. Dia bisa menjadi the real him saat bersamaku. Segala kekonyolan dan tingkah kekanakannya yang sesekali muncul menyempurnakan keluarga kecil kami.7. Humor Recehnya
Dia sih kalau ngelucu garing, kriuk-kriuk kaya kerupuk. Namun justru humor-humor recehnya yang garing itu bikin duniaku jadi berwarna. Ada saja caranya yang sok-sok uwu. Aneh, tapi ngangenin. Jadi ingat kalimat yang dia ketikkan di sebuah WAG;Lagi mbatin mas Vincenzo pulang, eh yang datang mas Boboho.Tahu aja dia, istrinya lagi gandrung sama babang Song Joong Ki yang menawan di Vincenzo. Pas dia ngetik itu, kami duduk berdekatan. Begitu kubaca chat tersebut, ngakaklah aku. Boleh juga caranya menyindir halus diriku yang nggak bisa kedip liat Vincenzo.
Setelah itu kami juga ngakak bersama, karena di grup itu keknya nggak ada yang paham sama obrolan kami. Hihihi.
8. Tak Segan Minta Maaf
Kalau kata doi,Pasal 1 istri selalu benar. Pasal kedua kembali ke pasal 1.Jadi ya udah pasrah aja, daripada kena omel melulu. Meski nggak salah, minta maaf duluan aja lah biar aman, wkwk.
9. Mau Bantu-bantu Urusan Domestik
Alhamdulillah, doi nggak segan-segan menyingsingkan lengan baju untuk ikutan momong anak, merapikan rumah, nyapu dan ngepel. Paling cuma satu yang jaraang banget dia lakuin; cuci piring, wkwk.10. Tak Pernah Mengeluh
Soal bersyukur, doi jagonya. Aku dulu terbiasa mengeluhkan hidup. Playing victim atas segala hal yang terjadi dalam hidup. Selalu merasa kurang, harusnya begini dan begitu. Namun dia mengajarkanku bahwa aku harus berani berkata cukup. Mengejar dunia tak akan ada habisnya.Banyak-banyak bersyukur dan Allah akan melipatkan nikmatNya.
11. Menjadikanku Ratu
Di rumah, aku ratunya. Sebagai raja, dia bukan pemimpin yang semena-mena. Jadi ingat slogan pak Gandjar, pemimpin adalah pelayan rakyat. Dan sepertinya slogan itu cocok buat suamik yang service act-nya ke anak istri daebaaak.12. Ketidaksempurnaannya
Hohoho, dia bukan manusia sempurna tentu saja. Buanyaaaak banget boroknya, tapi ya biarkan aku, dia dan Allah saja yang tahu, wkwk. Lagian mana ada manusia sempurna, kan kesempurnaan hanya milik Allah. Justru karena dia tidak sempurna, aku jadi bisa nyaman di dekatnya. Tidak perlu merasa insecure, dan belajar untuk lebih sering bersyukur.13. Mau Belajar dan Bertumbuh Bersama
Aku menghargai karena dia mau kuajak belajar bareng. Kami sadar nggak punya gambaran keluarga ideal nan bahagia itu kek gimana. Aku tumbuh dalam Rumah Angkara, dan dia tumbuh dengan ayah ibu yang bercerai.Maka dia dengan sukarela mau kuajak ikut parenting sana dan sini. Mau berdiskusi untuk kebaikan keluarga ke depannya. Belajar merumuskan visi misi keluarga. Karena sejatinya hidup itu bertumbuh…
Sebenarnya masih banyak hal hebat yang dia miliki hingga membuatku bucin setiap hari. Namun karena tahun ini #13thAnniversary, jadi yang ditulis 13 hal aja deh, wkwk.
Siapa yang dengan sabar membaca hingga akhir dan nggak sabar dengan giveaway kecil-kecilanku? Huhu thank you, pals.
Sebenarnya masih banyak hal hebat yang dia miliki hingga membuatku bucin setiap hari. Namun karena tahun ini #13thAnniversary, jadi yang ditulis 13 hal aja deh, wkwk.
Siapa yang dengan sabar membaca hingga akhir dan nggak sabar dengan giveaway kecil-kecilanku? Huhu thank you, pals.
Eh, tapi sebelumnya... aku mau colek suamiku dulu. Ini jadi tema #DuaKacamata bulan ini ya, mas bojo. Ditunggu postingan balasannya di blog bapak hingga akhir Maret 2021. Kalau lebih dari jadwal yang ditentukan, aku kasih hukuman. Hukumannya, beliin Samsung A51 buatku, wkwk.
Duh gagal ngrampok Samsung A51 deh, suami sudah bikin postingan duetnya, buat yang mau baca boleh lo cuzz ke 13 alasannya masih bersamaku. Kereeen, kirain doi bakal mikir ratusan purnama buat mencari 13 hal positif dariku. La wong aku aja juga puyeng kalau harus nyari hal positif dari diri sendiri, wkwk.
Nah, sekarang tiba saatnya aku mau tantangin teman-teman kongkow nih. Caranya, post foto kalian dengan pasangan halal di instagram. Buat yang nggak posting wajah, bisa dengan gambar ilustrasi aja. Lalu tuliskan di caption, 13 kebaikan pasangan. Tagging akun pasangan masing-masing yaa. Berikan hashtag #13thAnniversaryMartinMarita, tagging akunku @maritaningtyas dan suami @martinsetiawan27. Dan mention 3 orang teman kalian untuk ikut challenge ini ya.
Challenge dadakan spesial syukuran anniversary dimulai sejak dipostingnya tulisan ini hingga pukul 23.59. Aku akan pilih 2 postingan terbaik yang akan berhak mendapatkan saldo OVO masing-masing Rp25.000. Ditunggu ya, pals. Insya Allah, pemenangnya aku umumkan besok siang di instagram. Dan.. selamat merayakan cinta setiap hari bersama keluarga.
Challenge dadakan spesial syukuran anniversary dimulai sejak dipostingnya tulisan ini hingga pukul 23.59. Aku akan pilih 2 postingan terbaik yang akan berhak mendapatkan saldo OVO masing-masing Rp25.000. Ditunggu ya, pals. Insya Allah, pemenangnya aku umumkan besok siang di instagram. Dan.. selamat merayakan cinta setiap hari bersama keluarga.
Oalah. Serba 13 ini karena anniversary ke-13 toh. Hebaaat.. Aku baru 11 tahun. Lucu ya. Namanya juga hampir sama: Martin & Marita. Mudah-mudahan langgeng bahagia selalu, Mbak dan suami.
ReplyDeleteIyaa.. biar jadi kenangan.. wkwk.
DeleteAamiin aamiin ya Rabb. Doa yang sama juga untukmu dan keluarga mbak.
Lha kok sama sih... 😄
ReplyDeleteAnniversary nya mbak?
Deletewah. masyaallah keren. semoga saya juga mendapatkan jodoh yang setia dan bisa mengatasi rasa bosan. soalnya saya orangnya bosenan. hehe.
ReplyDeleteHahaha.. insya Allah kalau udah nikah.. fokusnya beda kok.. karena diikat janjinya sama Pemberi Hidup, nggak main2 hehe..
DeleteBarokallah mbaaa 13 tahun ya samawa sampai surga. Belajar banyak darimu, harus sabar dalam berumah tangga. Mas martin menggemaskan ya hahahha
ReplyDeleteAamiin.. aamiin.. doa yang sama juga untukmu mbak :)
DeleteHaha sekali2 dibuka kartunya.. wkwk
MasyaAllah tabarakallah huaa 13 tahun...sakinah mawadah warahmah terus yaa mbakk
ReplyDeleteBesok wedding anniversary nya, Mbak Marita. 16 Maret 2021 tepat 13 tahun membina rumah tangga, MasyaAllah Barakallah ya, Mbak Marita. Doa terbaik semoga diijabah oleh Allah
ReplyDeleteSo sweet banget mbak, semoga selalu sakinah mawadah warahmah ya, mbak ^^
ReplyDeleteWah aku jadi merasa seperti nonton drama korea uwu uwu bangeet mom.. cinta itu bikin kita tetap muda ya...
ReplyDeleteChallenge giveawaynya dadakan nih.. sipp laksanakaaan
so sweet, semoga sakinah mawaddah wa rahmah, happy anniv mom...
ReplyDeleteAhhh terjawab sudah kenapa postingan yang ikut rata2 nulisnya 13..
ReplyDeleteHappy anniversary mbaa Coach, semoga samawa until jannah yaa mba.
Mbaa ini postingannya uwuu bangetts sihh, kan kasian yang jomblo kayak aku, wkwkwkwk
wuaah.. romantis sekali sih mbak Marita dan suamik, hihi..
ReplyDeletepengen ikutan, tapi suamiku mau nggak ya diajak foto, wkwk..
semoga bahagia until jannah ya mbak dan suamiii.. aamiin..
Udah anniv ke-13 dan masih sweet. Ah goals nih. Semoga aku bisa gitu juga mbak. Barakallah ya, happy anniversary. Langgeng till Jannah :') pingin ikut GA-nyaaaa
ReplyDeleteMasya Allah coach, pasangan yang luar biasa. Semoga langgeng terus dan penuh kebahagiaan. btw mau ikutan tapi suamiku nggak main instagram. wkwkkw gimana dong ..
ReplyDeleteNggak apa2.. nggak usah ditag berarti akun suaminya hehe... Ntar kalau udah jadi postingannya.. tinggal dikasihin ke suami.. hihi.
Deletehappy anniversary untuk kakak dan suami. semoga langgeng terus ya sampai bertemu di akhirat nanti
ReplyDeleteWow, happy anniversary ya kak. 13 tahun itu bukan waktu yang sebentar dalam menjalani hubungan. Kesabaran kita benar2 diuji ya dalam menghadapi sifat dan karakter pasangan hehe
ReplyDeleteSeruuuuu. Kalau lihat kebaikan suami memang harusnya
ReplyDeletemalah bersyukur tiap hari ya, hehe ...
Selamat anniversary yang ke-13
semoga Allah memberkahi pernikahan kalian
langgeng dan until Jannah InsyaaAllah aamiin
Masya Allah udah 13 tahun ya Mba :) happy anniversary, semoga langgeng terus ya sampai bertemu di akhirat nanti, amin:)
ReplyDeleteSemoga ngga hanya 13th yang aka menjadi bahagia ya mbaaa... Selamanya hingga di Jannah semoga akans bersama-sama..
ReplyDelete
ReplyDeleteHappy anniversary yang ke 13 ya mbak ?" , Semoga samawa selalu dengan pasangan hingga akhir hayat . Doakan saya juga ya mbak, semoga saya juga segera mendapatkan pelabuhan hati terbaik yang mampu terima saya apa adanya. Amin
terima kasih zheyenku, luph u hehe
ReplyDeleteWah, saya gak bida ikutan GA-nya hehehehe...
ReplyDeleteMbaaaa... terimakasih udah mengirimkan email ke saya dulu, sehingga sejak saat itu, saya jadi suka ubek-ubek tulisan Mba, dan saya baru baca ini, pas juga tengah malam, pas juga dengan lagunya, dengan suaranya yang kece.
ReplyDeleteLalu saya merasa, kalau saya dan Mba Marita itu mirip banget *nah loh GR!
Mungkin karena masa kecil kita yang mirip ya Mba, saya rasa, karakter kita mirip, dijodohkan Allah dengan seseorang yang bisa melengkapi kita, meski sayanya masih berjuang untuk itu.
huhuhu mewek dengar lagunya, mewek baca item-item hal yang bikin jatuh cinta dari suaminya.
Memang mirip Mba, orang-orang yang haus kasih sayang di masa kecil itu, selalu berjodoh dengan lelaki seperti ini.
Suami saya juga kurang lebih sama Mba.
Bantuin di dapur, nggak ngerepotin, apapun yang ada dia makan, kalau ga ada, masak sendiri, meski ujungnya bikin saya esmosi karena sedapur penuh minyak wakakakaka.
Justru kadang, kalau ada wanita lain yang ngeluh, suaminya ga pernah bantuin bla bla bla, saya jadi merenung, betapa saya beruntung punya suami yang rebutan ama saya masuk dapur, nyuci, urus anak.
Lalu mengapa saya harus menuntutnya sempurna semuanya? hiks.
Tengkiu Mba, dan happy anniversary, semoga selalu bahagia dan berjodoh hingga jannah-Nya, aamiin ya Allah :*
Aaamiin aamiin, makasih banyak mbak Rey sudah mampir di tulisan ini. Tetap semangat berjuang. Doa yang sama juga untukmu, sakinah mawaddah warohmah selamanya. Sehidup sesurga juga bersama suami ya mbak :)
Delete