header marita’s palace

12 Cara Asyik Memperingati Hari Blogger Nasional 2019



Assalammualaikum warohmatullahi wabarokatuh.

Perasaan baru beberapa waktu lalu memperingati Hari Blogger Nasional, eh baru nyadar ketika pagi ini di grup-grup blogger saling memberi selamat… ternyata sudah Hari Blogger Nasional lagi. Itu artinya sudah setahun berlalu, what time flies so fast!

Ngobrolin soal Hari Blogger Nasional yang kebetulan tahun ini jatuh di hari Minggu yang notabene adalah akhir pekan dan biasanya dihabiskan bersama keluarga, aku jadi ingin membuat daftar 12 cara asyik memperingati Hari Blogger Nasional. Mau tahu apa saja? Check these out!

1. Bikin status di WA story sebagai pertanda kalau kita ingat bahwa hari ini adalah Hari Blogger Nasional. Semakin bagus kalau tidak hanya satu postingan story saja, namun juga disisipi dengan awal mula ngeblog dan jatuh bangunnya. Ya, siapa tahu ada orang yang mau baca dan jadi terluruskan bahwasanya ngeblog itu tak semanis ceritanya, hehe.

2. Buat infografis menarik di Canva lalu upload dong di sosial media. Jangan sampai kita dicap lupa dengan jati diri sebagai blogger hanya karena belum upload status Happy Blogger National Day, hehe. Jangan lupa setelah posting di sosmed, ikutan sosmed walking biar engagement rate postingan kita naik dong.

3. Posting blog dong. Masa ngaku sebagai blogger, terus postingnya cuma di WA story dan di sosmed saja? Ayolah blognya yang berkarat itu diisilah dengan artikel organik. Jangan hanya posting saat ada sponsored post, gaess.. jleb!

4. Jalan-jalan kek ke blog teman-temannya. Siapa tahu di Hari Blogger Nasional ini bisa menemukan ide-ide tulisan baru, renyah dan segar. Jangan lupa kalau blogwalking, sempatkanlah tinggalkan komentar, jangan nginti-ngintip saja.

5. Baiklah kalau 4 cara di atas agak nyeleneh, mari kita sedikit serius. Sebagai blogger, mungkin kini saatnya kita bermuhasabah. Sudah berapa tahun ngeblog, apakah visi misinya masih lurus menebar manfaat atau mulai kehilangan arah? Ayo luruskan kembali niat ngeblog biar tetep on the track.

6. Setelah niat diluruskan, jangan lupa evaluasi juga proses ngeblog kita dalam setahun ini. Sudah berapa banyak tulisan yang dihasilkan; berapa banyak yang original dan berapa banyak yang bayaran? Evaluasi juga apakah prestasi kita di bidang ngeblog tahun ini ada peningkatan? Kalau iya, ada baiknya juga kalau dirayakan. Boleh kan mengapresiasi diri sendiri biar semakin semangat ngeblognya?

7. Setelah evaluasi, saatnya untuk merencanakan peta ngeblog ke depan. Apakah ada hal-hal yang ingin dicapai di tahun depan berkaitan dengan dunia ngeblog? Tuliskan roadmap ngeblog kita besar-besar, kalau perlu tempelkan di depan meja kerja, biar kita semakin semangat meraihnya.

8. Buat jadwal posting yang jelas. Pembaca setiamu berhak mendapatkan kabar yang jelas, setiap hari apa saja ada posting baru di blog, dengan tema apa. Jangan kecewakan mereka yang selalu menanti, karena tanpa mereka, kita hanyalah penulis tanpa nama.

9. Banyak-banyak baca buku, baca status, baca apapun.. karena blogger tanpa membaca tentu saja seperti sayur kurang garam. Yuk, perdalam wawasan dengan banyak membaca.

10. Jika membaca terasa kurang mengasyikkan, mungkin perlu menjadwalkan nonton film-film terbaru. Selesai nonton, jangan lupa ditulis reviewnya. Dapat hiburan sekaligus dapat konten kan?

11. Bersilaturahmi dengan kawan-kawan blogger secara offline. Ayolah, meski kerjanya lebih banyak di dunia maya, namun silaturahmi di dunia nyata tetap harus dijaga. Jangan sampai hanya kenal lewat jempol, gaess.

12. Apapun keadaannya, keep blogging, keep writing and keep sharing!

Begitulah sedikit tulisan random-ku di Hari Blogger Nasional 2019. Salam semangat untuk semua blogger Indonesia!

Wassalammualaikum warohmatullahi wabarokatuh.

7 comments

Terima kasih sudah berkunjung, pals. Ditunggu komentarnya .... tapi jangan ninggalin link hidup ya.. :)


Salam,


maritaningtyas.com
  1. Selamat hari Blogger Nasional untuk seluruh Blogger di indonesia.

    ReplyDelete
  2. Wah, terimakasih banyak atas informasinya Mbak sangat bermanfaat.

    ReplyDelete
  3. Selamat hari Blogger Nasional buat para Blogger, semangat terus dalam menghasilkan karya.

    ReplyDelete
  4. Wah pasti asik dan seru banget nih Mbak, wajib dicoba hehe.

    ReplyDelete
  5. Semangat terus dalam berkarya untuk seluruh Blogger dan semoga semakin sukses kedepannya.

    ReplyDelete
  6. Bermanfaat sekali informasinya Mbak, terimakasih banyak dan semoga semakin sukses kedepannya.

    ReplyDelete
  7. Penyemangat sekali kalimat ini, mba. "Apapun keadaannya, keep blogging, keep writing and keep sharing!". Terima kasih

    ReplyDelete