Assalammualaikum warohmatullahi wabarokatuh.
Untuk teman-teman yang berada di Bogor dan sekitarnya, Jungleland Adventure Theme Park Sentul pastinya nggak asing lagi ya sebagai salah satu tujuan untuk menghabiskan quality time bersama keluarga? Aku lagi cari tahu tentang tempat tersebut, setelah baca beberapa informasi, jadi semakin nggak sabar menunggu waktu liburan sekolah tiba untuk bisa segera memboyong anak-anak ke sana nih. Ifa saat kuperlihatkan foto-foto tentang Jungleland juga sangat excited. Bisa jadi booster buat dia saat lagi malas-malasan belajar. Kalau malasnya lagi kumat, aku tinggal mengingatkan saja bahwa liburan yang akan datang kami insya Allah mau ke Bogor, dengan syarat Kak Ifa harus semangat sekolahnya. Lalu doi pun segera membuka buku sekolahnya dan belajar dengan riang gembira, membayangkan serunya bermain di wahana-wahana yang tersedia.
Having a good quality time with family menjadi saat-saat yang dinanti bagi setiap keluarga. Setelah lima atau enam hari sibuk dengan rutinitas kantor atau pekerjaan rumah tangga yang banyak menyita waktu, hingga seringkali urusan anak-anak menjadi nomor ke sekian, weekend atau masa-masa liburan sekolah selalu jadi hari-hari yang paling dinanti. Bukan hanya untuk anak-anak, namun juga untuk orangtuanya. Hari libur itu seperti charger untuk menyegarkan dan memperbarui semangat diri agar siap kembali pada rutinitas harian keesokan paginya.
Buat keluarga kami, quality time dengan anak-anak memang nggak harus selalu diisi dengan pergi keluar rumah atau mengunjungi tempat-tempat wisata. Mengalokasikan waktu khusus bersama keluarga di setiap harinya setiap jam 18.00 - 21.00 adalah hal yang selalu kami ikhtiarkan, meski seringkali masih banyak bolongnya. Di jam-jam tersebut biasanya kami hanya fokus bersama anak-anak; main bareng, cerita bareng, makan bareng, belajar dan baca buku bareng. Pokoknya selama 3 jam itu tidak boleh ada benda-benda kotak yang mengganggu; handphone, televisi, kompor dan lain-lain. Aktivitas ini disebut sebagai gerakan 1821 yang diinisiasi oleh Abah Ihsan Baihaqi.
Baca juga: Liburan Hemat bersama Program 1821
Tak jarang kami juga mengajak anak-anak keluar di jam-jam tersebut untuk mencari udara segar. Sederhana saja, kami biasa ke minimarket terdekat untuk membeli makanan ringan dan minuman, lalu duduk lesehan di depan minimarket tersebut sambil melihat orang berlalu-lalang. Banyak pasang mata yang menyorot aktivitas kami, mungkin terlihat aneh melihat sebuah keluarga duduk di emperan toko sambil asyik makan jajanan dan memantau anak-anak yang berlarian ke sana-sini.
salah satu kenangan jalan-jalan kami |
Namun tentunya sesekali kami juga mengagendakan waktu bersama keluarga dengan hal yang lebih istimewa, yaitu dengan mengunjungi tempat-tempat wisata atau pun wahana bermain. Senangnya sekarang di Indonesia sudah semakin banyak wahana bermain yang nggak cuma menawarkan sisi hiburan semata, namun juga memberikan sisi edukasi. Berhubung liburan sekolah yang akan datang kami berencana untuk mengunjungi kerabat yang ada di Bogor, aku sudah mulai mencari info tempat-tempat mana saja yang bisa jadi tujuan jalan-jalan saat kami nanti ke Bogor. Saudaraku lalu memberikan informasi mengenai Jungleland Adventure Theme Park Sentul yang katanya wajib dimasukkan ke bucket list saat kami berlibur ke Bogor.
Wah, aku jadi kepo banget dong kenapa wahana bermain keluarga yang satu ini direkomendasikan oleh saudaraku. Nggak perlu menunggu hari berganti, sedetik setelah pesan singkat dari saudaraku itu kuterima, aku segera googling tentang Jungleland Adventure Theme Park Sentul. Dari hasil penelusuranku tentang wahana wisata tersebut, memang benar kalau Jungleland digadang-gadang sebagai tempat hangout asyik buat seluruh keluarga. Bahkan aku sempat mencatat setidaknya ada 7 alasan kenapa kita harus ke sana, mau tahu?
7 Alasan Wajib Mengunjungi Jungleland Adventure Theme Park Sentul
1. Lokasi Seluas 35 Hektar
Terletak di kaki Gunung Pancar, tepatnya di Jl. Jungleland Boulevard Kawasan Sentul Nirwana - Bogor 16810, Jungleland memiliki luas lahan sebesar 35 hektar. Bisa bayangin seluas apakah wahana bermain ini? Namun karena lokasinya berada di kaki gunung, kita bisa tetap merasa teduh dan sejuk, sehingga akan tetap merasa saat menjelajah ke setiap zona bermain. Saking luasnya, tempat ini bisa menampung kurang lebih 30.000 orang lo! Kita bisa puas bermain dari jam 10.00 - 18.00. Khusus weekend, Jungleland buka lebih awal yaitu jam 09.00. Kalau pas high season, Jungleland bisa tutup sampai jam 20.00.
2. Memiliki 37 Wahana Bermain
Dibagi menjadi 4 zona utama; Mysteria, Carnivalia, Tropicalia dan Explora. Setiap zona memiliki tema khusus dan terdiri dari beberapa wahana yang mendukung tema tersebut.
Di zona Mysteria, ada delapan wahana yang sepertinya bakal bikin kita nggak berhenti teriak. Ada wahana yang khusus diperuntukkan untuk anak-anak seperti Magic Bike dan Jump Around, ada juga yang memang didesain hanya untuk orang dewasa; Mega Drop dan Hydrolift. Kalau mau seseruan sekeluarga, kita bisa pilih wahana yang bisa dimainkan seluruh keluarga, seperti Boat Blaster dan Fire Pots.
Sementara itu di zona Carnivalia, kita bakal diajak untuk seru-seruan menikmati sebuah karnaval besar. Spot-spot main di zona ini sering kita temui di Pasar Malam yang biasa diadakan musiman di saat libur sekolah, tentunya dengan model yang lebih eksklusif. Kita bisa beraksi layaknya pembalap di Daytona, naik bianglala Ferris Wheel atau uji nyali di Haunted House. Anak-anak pun akan merasa dimanjakan bermain di komidi putar alias Carrousel, Mini Swinger, Rainbow Train atau Kiddy Land.
Selanjutnya di zona Tropicalia, nampaknya kita akan diajak menikmati suasana tropis yang menyenangkan. Wahana-wahana bermain di zona ini hampir sama dengan yang ada di Carnivalia, bedanya hanya di ukurannya yang lebih kecil. Banyak wahana yang bisa dimainkan sekeluarga nih, pasti seru!
Untuk yang suka tantangan di alam bebas, zona Explora sepertinya sanggup mengakomodasi sisi explorer nih. Kita bisa memacu adrenalin dengan naik Octopus, atau berkenalan dengan bermacam jenis dinosaurus di Safari Dino. Ingin mengenalkan anak-anak pada jenis-jenis hewan? Main aja ke Animal Corner. Dan sepertinya akan segera ada wahana baru di mana kita bisa mengajak anak-anak melihat dan naik kuda poni.
Ngobrolin soal hewan, Jungleland punya banyak maskot yang lucu lo. Maskot ini divisualisasikan dalam bentuk berbagai binatang; Janggel Si Rusa, Citra Si Cendrawasih, Hero Si Harimau, Piyu Si Penyu, Janggi Si Jalak, Tira si Tarsius, dan Beno Si Badak. Maskot-maskot ini bisa kita dapatkan dalam bentuk merchandize; ada boneka, topi dan juga mug.
Wah, asyik ya wahana-wahananya… jadi bingung mau ke zona yang mana dulu nih. Kayanya sehari nggak bakalan cukup deh. Oh ya, jangan lupa sedia baju ganti saat main ke Jungleland, karena ada beberapa wahana main yang bakal bikin kita basah kuyup.
Baca juga: Lima Negara yang Sangat Ingin Kukunjungi
Baca juga: Lima Negara yang Sangat Ingin Kukunjungi
3. Dilengkapi dengan Wahana Belajar
Aku dan suami paling eman kalau ngeluarin duit hanya untuk main-main tapi anak-anak nggak bisa belajar apa pun di sana. Sepertinya Jungleland menjawab kegalauanku nih, selain ada banyak wahana bermain yang memberikan keseruan aneka rupa. Ternyata di sini juga tersedia wahana edukasi yang cocok banget buat anak-anak untuk belajar sambil bermain.
Ada Tempeland yang bakal mengajak anak-anak kenal lebih dekat tentang tempe, dari manfaat hingga proses pembuatannya.
Buat anak-anak yang suka sama robot, diajak ke Roboland pasti senang sekali. Di wahana ini, anak-anak bisa belajar membuat robot, berkompetisi dengan robot, simulator, menonton dokumenter perjalanan anak bangsa saat membuat robot sampai coding academy juga lho. Wuih kok jadi emaknya yang mupeng ya? Tapi wahana-wahana belajar ini termasuk dalam additional charge ya, nggak masuk ke tiket terusan.
4. Fasilitas Super Komplit
Bukan cuma menyediakan restoran dan kafe ternama dengan ribuan menu pilihan, Jungleland menjadi satu-satunya wahana bermain di Indonesia yang memiliki fasilitas super komplit.
Pertama, Jungleland menyediakan nursery room. Biasanya emak-emak yang masih menyusui suka kesusahan mencari tempat menyusui atau mengganti popok bayi yang layak, di Jungleland para emak bakal dimanjakan dengan fasilitas ini.
Kedua, ada rental facilities yang bikin kita nggak perlu panik kalau anak-anak balita mulai cranky karena capek jalan, tapi masih pengen main. Di Jungleland, kita bisa menyewa stroller dengan harga Rp 25.000/ unit yang bisa dipakai seharian. Asyik ya? Buat kami yang biasa ke mana-mana naik motor dan nggak memungkinkan bawa stroller ke mana-mana, fasilitas penyewaan semacam ini jelas sangat memudahkan. Selain stroller, Jungleland juga menyediakan penyewaan kursi roda dan loker.
Ketiga, tersedia Masjid Al Ikhsan yang nyaman dan menenangkan hati para muslim/ muslimah karena bisa tetap beribadah sesuai waktunya di sela-sela asyik bermain dengan keluarga. Selain fasilitas-fasilitas yang jarang ada di wahana bermain lainnya, fasilitas umum seperti ATM, klinik dan toilet pun tentunya tersedia di sini.
5. Banyak Venue Menarik
Mau ngadain reuni, arisan keluarga besar atau gathering komunitas? Jungleland menyediakan beberapa venue yang bisa digunakan lo. Dari Amphiteater, Tropicalia, Phinisi Hall hingga Function Hall Mysteria, pilih saja venue yang paling sesuai dengan kebutuhan acara kita.
Baca juga: Dari Meteseh ke Meteseh; A Story to Pasar Karetan
Baca juga: Dari Meteseh ke Meteseh; A Story to Pasar Karetan
6. Akses ke Lokasi Mudah
Salah satu keunggulan Jungleland yaitu akses yang mudah dicapai dari mana saja karena berada di kawasan bebas macet. Selain itu Jungleland juga ramah baik bagi pengendara mobil pribadi, motor, bahkan untuk pengguna angkutan umum. Bagi para pengendara roda dua dari arah Jakarta melalui Jalan Raya Bogor menuju Sentul/Bogor, lalu belok ke arah Babakan Madang melalui jalur Hotel Harris menuju Sentul Nirwana/Bellanova sampai ke arah Jungleland.
Sementara itu buat teman-teman pengguna angkutan umum bus dari Jakarta, bisa menuju ke Terminal Bogor. Dari terminal Bogor, lanjutkan perjalanan menggunakan Trans Pakuan ke arah Bellanova Mall, dari Bellanova Mall menuju Jungleland menggunakan transportasi taxi/ojek.
Untuk pengguna angkutan umum kereta dari arah Jakarta, bisa menuju ke Stasiun Bogor. Dari stasiun Bogor, lanjutkan perjalanan dengan menggunakan angkutan kota kode 03 (Bubulak - Baranang Siang), lalu turun di Terminal Damri/ Botani, lalu lanjutkan berkendara dengan naik Trans Pakuan ke arah Bellanova Mall, dari Bellanova Mall menuju Jungleland menggunakan transportasi taxi/ojek.
Wahana bermain terbesar di Indonesia ini juga menyediakan free shuttle untuk para pengunjungnya dengan rute regular Mall Bellanova - Jungleland Theme Park yang dimulai pada pukul 09:00 - 16:00 WIB. Sebenarnya armada yang mengantar-jemput pengunjung setiap harinya cukup banyak, namun jumlah pengunjung yang diantar jemput pun sangat banyak, jadi seringkali antrian menanti free shuttle ini sangat mengular. So, buat yang sudah nggak sabar ingin segera seru-seruan main di Jungleland, bisa memilih alternatif menggunakan taxi/ ojek.
7. Ada Banyak Promo Tersedia Setiap Bulannya
Harga Tiket Jungleland saat ini adalah sebagai berikut:
- Weekdays (Senin-Kamis) - Rp 165 ribu/orang
- Jumat - Rp 88 ribu/orang
- Weekend - Rp 220 ribu/orang
Namun setiap bulan Jungleland juga sering memanjakan pengunjungnya dengan mengadakan promo-promo yang berbeda. Kalau mau tahu promonya apa saja, kita musti rajin mantengin web officialnya, siapa tahu bisa dapat potongan harga tiket, lumayan kan? Wahana bermain terbesar di Indonesia ini juga sudah bekerjasama dengan banyak merchant dan hotel. Hmm, semoga pas liburan sekolah nanti ada promo menarik aaah.
7 alasan di atas sebenarnya proposal yang kuajukan ke ayahnya anak-anak biar doi segera acc buat ke Jungleland Adventure Theme Park Sentul saat liburan sekolah yang akan datang. Kira-kira ada alasan lain biar si ayah mantap say yess ke proposalku ini nggak, pals? Buat teman-teman yang sudah pernah main ke wahana bermain terbesar ini, share dong keseruannya apa saja, siapa tahu bisa buat bahan tambahan membujuk si ayah, hihi.
Wassalammualaikum warohmatullahi wabarokatuh.
Rencananya pingin ke sana kalau pas mudik ke Cirebon, Mbak. Karena lebih deket dan makin seru liburan dgn keluarga besar. Ada banyak sahabat yg tinggal di bogor juga. Semoga terkabul ya bisa ke Jungleland Adventure Park Sentul. Aamiin
ReplyDeleteSerunya main di Jungleland. Apalagi lokasinya yang di kaki gunung, berarti udaranya sejuk donk yaa..
ReplyDeleteJungleland ini deket rumah dan kami belum pernah ke sana huhuhu
ReplyDeleteNantilah kalau cah bagud udah agak gede biar bisa bebas naik wahana-wahananya
Tempatnya sebetulnya deket ya klo dari Jakarta, cuma klo liat mainannya aku udah jiper duluan nih hahahaha
ReplyDeleteLengkap banget infonya, jadi mupeng abis pingin ke Jungleland. Makasih mbak
ReplyDeleteWahh ini wisata edukasi yang pas utk anak nih ya
ReplyDeleteMau kesini ah nanti saat libur lebaran habis lahiran.. kalo skrg keknya kesini bakal ngos2an :))
Seru ya, ada Tempe Land, mungkin kalau aku ke sana,anak-anak bisa jadi lebih lahap makan tempe. Karena keseruannya. Semoga ada waktu dan rejeki bisa ke sana.
ReplyDeleteBenar-benar family time nih kalau ke sini ❤️
ReplyDeletewaah...jungleland terntara ramah bayik ya. bisa nih Aisha diajakin jalan jalan juga. agak khawatir ke wahana gitu kalau nggak ramah bayik mak. cus ah kepo kepo lagi soal Jungle land
ReplyDelete